Pemerintahan

Resmi Dilantik, Ini Komitmen Eri Cahyadi dan Armuji untuk Pimpin Kota Surabaya

Jumat, 26 Februari 2021 - 18:20 | 48.10k
Eri Cahyadi dan Armuji dilantik oleh Gubernur Jawa Timur sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya. (Foto: Humas Pemrov Jatim for Times Indonesia)
Eri Cahyadi dan Armuji dilantik oleh Gubernur Jawa Timur sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya. (Foto: Humas Pemrov Jatim for Times Indonesia)

TIMESINDONESIA, SURABAYAEri Cahyadi dan Armuji resmi dilantik oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya, pada Jumat (26/2/2021) di Gedung Negara Grahadi.

Pelantikan dilaksanakan pada sesi III bersama dengan kepala daerah lain, yakni Sidoarjo, Gresik, dan Lamongan.

Mengingat masih dalam situasi pandemi Covid-19, undangan yang hadir dibatasi hanya kepala daerah yang dilantik beserta keluarga inti. Pimpinan DPRD dan Forkompida Surabaya menyaksikan virtual dari Balai Kota.

eri b Copy

Dalam kesempatan ini Eri Cahyadi memohon doa restu kepada warga Surabaya dan mengajak untuk berkerja bersama membangun kota yang mereka cintai.

"Mohon doanya kepada seluruh masyarakat Surabaya, ayo kita bekerja bersama-sama. Kita gotong royong. InsyaAllah Covid-19 bisa dilewati dengan baik, karena kita tidak sempurna. Kesempuraan hanya milik Allah. Kita butuh kebersamaan untuk membangun Surabaya lebih baik," jelasnya.

Selesai pelantikan, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dan Wakil Wali Kota, Armuji akan langsung menuju Balai Kota Surabaya pada pukul 18.00 WIB untuk bertemu Forkompida dan jajaran pejabat Pemkot Surabaya sekaligus menyampaikan pernyataan publiknya.

eri c Copy

"Mulai Senin nanti akan membahas strategi apa yang akan kita lakukan. InsyaAllah langsung tancap gas, karena memang sebelumnya sudah seperti itu. Saya berharap apa yang dilakukan Pemkot Surabaya bisa dirasakan manfaatnya," bebernya.

Seluruh pengurus DPC PDI Perjuangan Pimpinan dan Anggota serta fraksi PDI Perjuangan Surabaya sebagai partai pengusung mendapat kesempatan untuk bertemu Eri Cahyadi dan Armuji di Balai Kota Surabaya untuk menyampaikan ucapan selamat dan ramah-tamah. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES