Peristiwa Daerah

Kunjungi Magetan, Arumi Bachsin akan Fasilitasi Standarisasi UMKM

Senin, 22 Februari 2021 - 18:56 | 40.47k
Istri Wakil Gubernur Jawa Timur, Arumi Bachsin Emil Dardak (kiri) saat berada di Kabupaten Magetan, Senin (22/2/2021). (Foto: Prokopim Magetan/TIMES Indonesia)
Istri Wakil Gubernur Jawa Timur, Arumi Bachsin Emil Dardak (kiri) saat berada di Kabupaten Magetan, Senin (22/2/2021). (Foto: Prokopim Magetan/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MAGETAN – Istri Wakil Gubernur Jawa Timur, Arumi Bachsin Emil Dardak berharap para pelaku usaha mikro kecil menengah atau UMKM memiliki kesetaraan standar. Hal itu diungkapkan saat berkunjung ke Kabupaten Magetan pada Senin (22/2/2021), yaitu dalam rangka melaksanakan giat sosial bersama komunitas Milenial Berkarya dan Berbagi Rezeki. "Mudah-mudahan yang seperti ini bisa dikumpulkan dan kita bina menjadi suatu kesatuan dalam binaan Dekranasda (Dewan Kerajinan Nasional Daerah)," ujar Arumi Bachsin.

Dalam kesempatan itu, Arumi berjanji akan berupaya membantu proses standarisasi produk UMKM sesuai ketentuan yang berlaku. Standarisasi tersebut sebagai jaminan bagi masyarakat sebagai konsumen.

Arumi Bachsin 2

"Kita mencoba untuk bisa memfasilitasi seluruh pihak baik dari pemerintah maupun masyarakat. Kalau yang di bidang makanan mungkin butuh BPOM. Ini supaya UMKM bisa menjadi yang terdepan," tandasnya.

"Salah satunya yang baru saya resmikan adalah Milenial Berkarya. Namanya saja sudah sangat mulia, mudah-mudahan komunikasi yang baik ini bisa membuahkan manfaat segala lini masyarakat," jelasnya.

Istri Wakil Gubernur Jawa Timur, Arumi Bachsin Emil Dardak mengunjungi sejumlah wilayah di Magetan untuk melakukan aksi sosial berupa pemberian santunan kepada warga serta melihat produk UMKM desa setempat. Di antaranya Desa Pragak di Kecamatan Parang, Desa Simbatan di Kecamatan Takeran, dan kawasan Kecamatan Lembeyan. Istri Wagub Jatim ini juga didampingi ketua tim penggerak PKK Kabupaten Magetan, Titik Suprawoto.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Bambang H Irwanto
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES