Ekonomi

Ini Cara Aruna Senggigi Bertahan di Masa Pandemi

Sabtu, 20 Februari 2021 - 13:41 | 146.83k
Aruna Senggigi Resort & Convention yang terletak tepat di pusat kawasan wisata Senggigi, Lombok Barat.(Foto: Anugrah Dany/TIMES Indonesia)
Aruna Senggigi Resort & Convention yang terletak tepat di pusat kawasan wisata Senggigi, Lombok Barat.(Foto: Anugrah Dany/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, LOMBOK BARATAruna Senggigi di Lombok terus mencari cara untuk menghadapi tantangan industri perhotelan di tengah kondisi pandemi Covid-19. Ini bertujuan agar tamu merasa nyaman dan tak ragu menginap di hotel.

General Manager Aruna Senggigi Resort & Convention Weni Kristanti mengaku optimistis bisnis perhotelan Aruna Senggigi tetap berjalan di masa adaptasi kebiasaan baru dengan penerapan prosedur kesehatan. Kesehatan disadari menjadi barang mewah baru bagi masyarakat saat ini.

Weni-Kristanti.jpgGeneral Manager Aruna Senggigi Weni Kristanti.(Foto: Anugrah Dany/TIMES Indonesia)

"Aruna Senggigi selalu siap dalam situasi yang ada di masa new normal pandemi Covid-19. Kami juga menyiapkan SDM yang tangguh dalam mendukung new normal ini,” kata Weni Kristanti, di Lombok Barat, Sabtu (20/2/2021).

Weni menyampaikan bahwa Aruna Senggigi telah mendapatkan sertifikat CHSE (Cleanliness, Health, Safety, dan Environment Sustainability) dari Pemerintah Provinsi NTB. 

Sertifikat CHSR ini guna meyakinkan wisatawan atau tamu kalau Aruna Senggigi telah menerapkan protokol kesehatan dengan ketat, sehingga mereka aman dan nyaman.

"Diperolehnya sertifikat CHSE ini menunjukkan komitmen Aruna Senggigi dalam menciptakan lingkungan hotel yang bersih dan sehat bagi tamu dan karyawan. Hal ini juga menjadi bukti nyata dukungan Aruna Senggigi kepada pemerintah dalam memutus rantai penyebaran Covid-19,” papar Weni.

Restoran Naga

Aruna-Senggigi-2.jpgStaf Aruna Senggigi saat menyajikan hidangan di Restoran Naga.(Foto: Anugrah Dany/TIMES Indonesia)

Selain menerapkan protokol kesehatan Covid-19 yang ketat, Aruna Senggigi juga terus melakukan inovasi dan berbagai aktivitas promosi. Salah satu caranya adalah membuka Restoran Naga.

Owner dan Penasehat Utama PT Dharma Lautan Utama Holding, perusahaan yang menaungi Hotel Aruna Senggigi, H Bambang Haryo Sukartono mengatakan bahwa Restoran Naga dipersiapkan Aruna Senggigi untuk mengantisipasi turis mancanegara, terutama dari China saat pariwisata internasional dibuka kembali oleh pemerintah pasca pandemi.

"Restoran Naga yang ada di Aruna Senggigi ini khusus melayani masakan China yang paling enak di Lombok. Sementara sejak dibuka respon pelanggan cukup bagus," kata Bambang. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES