News Commerce

Moodco, Hadirkan Produksi Fine Chocolate Pertama di Kota Batu

Minggu, 14 Februari 2021 - 16:32 | 185.05k
Wakil Wali Kota Batu bersama perwakilan Kadin Jawa Timur membuka tirai gerai Moodco Fine Chocolate. (Foto: Yeni Rachma/ TIMES Indonesia)
Wakil Wali Kota Batu bersama perwakilan Kadin Jawa Timur membuka tirai gerai Moodco Fine Chocolate. (Foto: Yeni Rachma/ TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BATU – Wakil Wali Kota Batu Ir. Punjul Santoso menghadiri soft launcing Moodco Fine Chocolate, Minggu (14/2/2021). Moodco sebagai gerai dari PT. Kakao Bhineka Sejahtera membuka gerai pertamanya di jalan Sultan Agung Kota Batu.

Rangkaian acara soft opening dimulai dengan pembukaan  tirai oleh Wakil Wali Kota Batu bersama perwakilan Kadin Jawa Timur, jajaran Direksi, dan perwakilan UMG Idealab.

Fine-Chocolate-Batu-2.jpg

CEO PT. Kakao Bhineka Sejahtera, Maya Sisilia menyampaikan bahwa Moodco menghadirkan berbagai varian cokelat dengan kadar gula tak lebih dari 25 persen. Hal ini sesuai dengan misi Moodco yang peduli akan kesehatan konsumennya.

"Biji kakao yang kami olah diperoleh dari berbagai daerah penghasil cokelat di Indonesia. Contohnya Berau, Gunung kidul, Sulawesi, Bali, Aceh dan lainnya," ungkap Maya.

Tak hanya itu, Moodco yang digandeng UMG Idealab membuka penjualan secara online melalui startup. UMG Idealab merupakan perusahaan Venture Capital (VC) sekaligus Venture Builder (VB) besutan inovator teknologi Kiwi Aliwarga.

Fine-Chocolate-Batu-3.jpg

Melalui UMG Idealab, beberapa startup yang bermisi untuk memberikan solusi dari berbagai persoalan melalui sentuhan teknologi sekaligus menjawab tantangan revolusi industri 4.0.

Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Batu Ir. Punjul Santoso mengucapkan selamat atas dibukanya gerai Moodco Fine Chocolate ini.

"Semoga dengan dibukanya gerai Moodco Fine Chocolate ini dapat memperkaya khazanah wisata di Kota Batu. Sehingga, Kota Batu tak hanya dikenal dengan apel dan bunga, tetapi dapat dikenal pula dengan cokelat sebagai produk lokal," harap Wakil Wali Kota Batu Punjul Santoso. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES