Kuliner

Dikemas Botol, Kopi Cafe Humble Coffee di Majalengka Cocok untuk di Rumah Aja

Kamis, 11 Februari 2021 - 19:00 | 180.24k
Pengunjung Cafe Humble Coffee Hafidz tengah menikmati kopi botolan. (Foto: Cafe Humble Coffee Hafidz for TIMES Indonesia)
Pengunjung Cafe Humble Coffee Hafidz tengah menikmati kopi botolan. (Foto: Cafe Humble Coffee Hafidz for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MAJALENGKACafe Humble Coffee Hafidz di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, berinovasi agar tetap bertahan di tengah pandemi Covid-19. Mereka menyediakan kopi yang dikemas dalam botol agar bisa dibawa pulang dan dinikmati di rumah masing-masing.

Kafe yang berada di Jalan KH Abdul Halim Majalengka atau samping Bank BRI Syariah dan di depan DPD Golkar Majalengka itu, menyediakan kopi botolan tiga rasa. Di antaranya, red velvet, humble treasure (kopi susu) dan matcha.

"Harga kopi botolan tersebut dibanderol Rp 35.000 per botol. Tapi, jika beli 2 botol harganya hanya Rp 30.000 per buah. Ini khusus untuk layanan pesan antar dan take away," ungkap Owner Cafe Humble Coffee Hafidz, Hafidz Hilal Assagaf kepada TIMES Indonesia, Kamis (11/2/2021).

Cafe-Humble-Coffee-2.jpg

Selain take away, Cafe Humble Coffee Hafidz, juga menyediakan layanan pesan antar. Masyarakat Majalengka bisa menghubunginya di direct message di Instagram humblecoffee atau menghubungi ke nomor 085219783887.

Menurut Hafidz, dengan hadirnya kopi botolan tersebut, ia ingin berinovasi untuk menciptakan pasar online di Kabupaten Majalengka dengan produk berupa minuman botolan. Hal ini, sekaligus karena keterbatasannya pasar offline dengan adanya PSBB di Majalengka.

"Dengan adanya produk botolan dari kami, diharapkan dapat dinikmati di mana pun dan kapan pun. Kami menyediakan pengiriman online free untuk wilayah Majalengka Kota," ujarnya.

Kopi-Cafe-Humble.jpg

Intinya, kata dia, kopi botolan tersebut untuk mempermudah masyarakat agar dapat menikmati kopi dari Cafe Humble Coffee Hafidz di mana pun dan kapan pun. Kopi selalu menjadi bagian dari pertemanan, obrolan dan kebahagiaan di Cafe Humble Coffee.

"Sekarang dengan stay at home kita ingin bisa membawa pengalaman itu ke rumah setiap pelanggan Cafe Humble Coffee. Kami berharap dengan adanya kopi botolan ini, masyarakat masih bisa ngopi di rumah bersama seluruh anggota keluarga," harapnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES