Kesehatan

Teh Bunga Telang Diyakini Efektif Bunuh Virus Corona

Senin, 08 Februari 2021 - 01:47 | 223.03k
Ilham Hamdani pelaku UMKM teh bunga telang di Pangandaran. (Foto: Syamsul Ma'arif/TIMES Indonesia)
Ilham Hamdani pelaku UMKM teh bunga telang di Pangandaran. (Foto: Syamsul Ma'arif/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, PANGANDARAN – Selain sebagai tanaman hias dan minuman siap seduh, teh bunga telang juga diyakini efektif untuk membunuh virus corona.

Ilham Hamdani (18) salah satu pelaku UMKM teh bunga telang di Pangandaran mengatakan, selama masa Pandemi Covid-19 dirinya banyak memenuhi permintaan pesanan teh bunga telang kering dari konsumennya.

teh-bunga-telang-2.jpg

"Meskipun selama Pandemi Covid-19 terjadi Pengetatan Kegiatan Masyarakat (PKM) usaha saya berjualan teh bunga telang masih berjalan karena banyak konsumen yang memesan," kata Ilham, Minggu (7/2/2021). 

Berdasarkan artikel yang Ilham baca, Ketua Bidang Hukum dan Humas DPP Persatuan Ahli Gizi Indonesia (Persagi) Andriyanto pernah menyatakan di salah satu media bahwa teh bunga telang efektif bunuh virus corona.

"Saya berkesimpulan bahwa selain sebagai tanaman hias yang bisa dijadikan sebagai teh, bunga telang juga masuk kategori sebagai tanaman herbal," tambahnya.

teh-bunga-telang-3.jpg

Menurut Ilham, saat salah satu tokoh di Jawa Timur menjalani isolasi lantaran terpapar virus corona, tokoh tersebut juga mengonsumsi teh bunga telang.

"Benar atau tidaknya teh bunga telang sebagai pembunuh virus corona kita kembalikan semua ini pada hasil yang ilmiah," tambah Ilham.

Dijelaskan Ilham, teh bunga telang, jahe, dan kunyit merupakan tanaman yang kaya akan kandungan fitokimia. "Kandungan fitokimia ini merupakan bahan herbal sebagai bahan antiseptik yang kaya manfaat untuk kesehatan," terangnya.

Ilham menerangkan, teh bunga telang bisa diolah menjadi berbagai produk dan banyak diminati masyarakat. "Kandungan gizi pada bunga telang akan menjadi efektif bila dikonsumsi saat panas," sambung Ilham.

Ilham menegaskan, setiap meminum bunga telang untuk kesehatan lebih baik jika direbus pada suhu 70 derajat selsius. "Kalau untuk kesehatan dianjurkan tanpa gula pasir karena kandungan fitokimia akan terserap gula pasir," tegasnya.

Berdasarkan informasi dari berbagai sumber, teh bunga telang cukup dikonsumsi dua hingga tiga gelas dalam satu hari. (*) 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES