Peristiwa Daerah Vaksin Covid-19

Terima Vaksin Covid-19, Pemkab Bantul Segera Lakukan Vaksinasi

Selasa, 26 Januari 2021 - 21:44 | 35.05k
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bantul Agus Budi Rahardjo (tengah) saat menerima vaksin Sinovac. (FOTO: Totok Hidayat/TIMES Indonesia)
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bantul Agus Budi Rahardjo (tengah) saat menerima vaksin Sinovac. (FOTO: Totok Hidayat/TIMES Indonesia)
FOKUS

Vaksin Covid-19

TIMESINDONESIA, YOGYAKARTAPemkab Bantul menerima 10.764 dosis vaksin Covid-19 Sinovac dari pemerintah pusat melalui Pemda DIY. Vaksin secara resmi diterima Dinas Kesehatan Bantul Selasa (26/1/2021).

Kepala Dinas Kesehatan Bantul Agus Budi Raharjo memastikan dengan kebutuhan 2 dosis untuk setiap sasaran, maka terdapat 5.382 sasaran yang akan mendapat vaksin tahap pertama.

Vaksinasi perdana kepada 12 tokoh masyarakat akan dilakukan Kamis 28 Januari 2021, di Rumah Sakit Panembahan Senopati Bantul. Selanjutnya vaksinasi akan diberikan kepada tenaga kesehatan secara serentak di 34 fasilitas pelayanan kesehatan yang sudah ditunjuk. Ditargetkan dua minggu proses vaksinasi tahap pertama sudah selesai.

Vaksin tahap selanjutnya akan diberikan kepada petugas pelayanan publik. Sedangkan pemberian vaksin kepada lansia yang sebelumnya sudah dijadwalkan pada tahap kedua masih menunggu hasil kajian. Terkait efek samping yang mungkin ditimbulkan.

"Bila hasil pengujian menyatakan aman, vaksinasi kepada lansia baru akan dilakukan," tegas Agus Budi Rahardjo.

Kasi Survilens dan Imunisasi Bidang Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Bantul Abed Nego Dani Nugroho menjelaskan berdasarkan pendataan terdapat 6.323 tenaga kesehatan yang akan mendapat prioritas vaksinasi. Namun melihat kuota vaksin yang diterima Pemkab Bantul. Dipastikan terdapat tenaga kesehatan yang harus menunggu vaksinasi tahap kedua.

Pemberian vaksin dilayani di 34 Fasilitas Pelayanan Kesehatan. Meliputi 27 Puskesmas di Bantul,  2 Rumah Sakit milik pemerintah masing-masing RSUD Panembahan Senopati dan RSPAU Hardjo Lukito. 4 Rumah Sakit Swasta masing -masing RS PKU Muhammdiyah Bantul, RS Santa Elisabeth, RS UII dan RS Nurhidayah. Serta Klinik Pratama Polres Bantul.

Seluruh tenaga medis di 34 fasilitas pelayanan kesehatan sudah mengikuti pelatihan dan simulasi sehingga vaksinasi diharapkan dapat berjalan dengan cepat dan tepat. Mengingat penerima vaksin Covid-19 yang sudah tercatat dalam aplikasi. (*) 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES