Pemerintahan

Pemkab Malang dan UMM Sinergi Bangun PLTMH di Sumberjeruk

Selasa, 26 Januari 2021 - 19:52 | 32.05k
Bupati Malang, Abah Sanusi ketika menerima audiensi UMM. (FOTO: UMM)
Bupati Malang, Abah Sanusi ketika menerima audiensi UMM. (FOTO: UMM)

TIMESINDONESIA, MALANG – Kolaborasi pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro atau PLTMH di Sumberjeruk ditunjukan Universitas Muhammadiyah Malang atau UMM degan Pemkab Malang.

Guna merealisasikan hal itu, pihak UMM melakukan audiensi dengan Bupati Malang, Drs HM Sanusi MM. Pertemuan itu dirilis secara tertulis, Selasa (26/1/2021).

Hadir langsung dalam audiensi, Rektor UMM Dr. Fauzan, M.Pd. Ketua Direktorat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (DPPM) UMM, Prof. Dr. Yus Mochamad Cholily, M.Si menjelaskan rencana PLTMH tersebut.

"Wilayah yang akan dibangun PLTMH adalah di daerah Sumber Jeruk,” ujarnya. Lebih lanjut dia mengatakan mengenai manfaat PLMTH tersebut.

"PLTMH ini nantinya juga bisa dimanfaatkan untuk memompa air minum ke seluruh wilayah di Malang Selatan," ungkapnya. Selain itu dia menyebutkan manfaat lainnya dari PLMTH tersebut.

"Sementara listrik yang dihasilkan akan dimafaatkan untuk mengurangi konsumsi listrik di berbagai fasilitas umum yang ada di Kabupaten Malang," sebutnya.

Sementara itu, Bupati Malang Abah Sanusi mengatakan bahwasanya pihaknya mendukung apa yang dilakukan UMM tersebut.

"Ini merupakan komitmen saya sebagai Bupati Malang untuk terus menggandeng akademisi dalam hal ini perguruan tinggi untuk melakukan pembangunan di Kabupaten Malang," terangnya.

Dia menyebutkan, sebelumnya Pemkab Malang juga telah menggandeng UMM dalam membangun PLTMH di Sumber Maroon dan Boom Pring Andeman. (*) 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES