Peristiwa Daerah Vaksin Covid-19

Kabar Baik, Besok Rabu Vaksin Covid-19 Datang di Kabupaten Pacitan

Senin, 25 Januari 2021 - 14:20 | 44.68k
Ilustrasi. (TIMES Indonesia)
Ilustrasi. (TIMES Indonesia)
FOKUS

Vaksin Covid-19

TIMESINDONESIA, PACITAN – Angin segar datang dari Kota berjuluk 1001 gua. Pasalnya Vaksin Covid-19 Sinòvac , yang selama ini ditunggu-tunggu akan segera datang di Kabupaten Pacitan, Jawa Timur Rabu (27/1/2021) mendatang.

Hal itu dipastikan oleh Plt. Kepala Dinas Kesehatan Pacitan, Hendra Purwaka. Menurut pria yang baru saja menjabat orang nomor satu lingkup kesehatan Pacitan itu, selama pengiriman dari Surabaya menuju Pacitan akan dikawal ketat dari pihak keamanan.

"Iya perkembangannya besok Rabu itu akan sampai ke Pacitan, usai datang akan disimpan secara khusus di gudang," katanya, Senin (25/1/2021).

Sementara Sabtu (30/1/2021) akan dilakukan launching bertempat di Pukesmas Mentoro Pacitan. Alasannya dipilih hari Sabtu disebabkan pada hari tersebut pelayanan pun longgar.

"Besok hari Sabtu rencananya kita akan launching, setelah itu kita akan distribusikan ke berbagai Pukesmas yang ada di Pacitan," jelasnya.

Sementara untuk kepastian berapa jumlahnya, Plt. Kepala Dinkes Kabupaten Pacitan itu belum bisa memastikan. Yang jelas ada 300an lebih Vaksin Covid-19, "Ya nanti bertahap seperti yang sudah direncanakan, yang diutamankan petugas kesehatan dan pejabat yang bersentuhan langsung dengan masyarakat," ucapnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES