Peristiwa Daerah

Lewat Aplikasi Si Mata Hati Keluarga Korban Tak Perlu Jenguk Tahanan

Selasa, 19 Januari 2021 - 12:39 | 30.88k
Tahanan di Polda Jatim saat melakukan rapid tes antibodi, Selasa (19/1/2020). (Foto: Khusnul Hasana/TIMES Indonesia)
Tahanan di Polda Jatim saat melakukan rapid tes antibodi, Selasa (19/1/2020). (Foto: Khusnul Hasana/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Dalam upaya untuk memutus mata rantai Covid-19 dikalangan tahanan, Direktorat Tahti Polda Jatim membuat Aplikasi 'Si Mati Hati'. Aplikasi Si Mata Hati adalah aplikasi yang mempertemukan antara keluarga tahanan dengan tahanan di Polda Jatim.

"Jadi antara tahanan dengan penjenguk komunikasi dengan menggunakan handphone," ujar Kabid Humas Pda Jatim, Kombes Pol Gatot Repli Handoko Selasa (19/1/2021).

Keluarga dengan tahanan yang akan membesuk tidak lagi bertemu secara langsung tapi menggunakan aplikasi yang sudah di-setting oleh Direktorat Tahti Polda Jatim. Pertemuan melalui virtual itu juga sesuai dengan urutan.

Tes Covid a

"Jadi tahanan tidak membawa handphone, Nanti akan dibantu oleh petugas piket yang berjaga," terangnya.

Selain aplikasi Si Mata Hati, Ditathti Polda Jatim juga merancang sistem Delivery. Yakni sistem yang bisa mengantarkan makanan dari keluarga korban untuk para tahanan.

"Artinya dari keluarga tahanan itu bisa mengirimkan makanan dari rumah tapi sistemnya delivery jadi tidak bisa ketemu langsung untuk menghindari penyebaran covid-19 yang ada di tahanan Polda Jawa Timur," jelas Gatot.

Selain aplikasi tersebut, untuk mencegah terjadinya penyebaran Covid-19 Ditahti Polda Jatim juga melakukan Rapid Test Antibody kepada para tahanan setiap satu minggu sekali.

"Dirtahti Polda Jatim yang dipimpin oleh direkturnya AKBP Abraham sudah membuat inovasi  berkaitan dengan antisipasi pandemi covid 19,  setiap tahanan ini seminggu sekali dilakukan pemeriksaan rapid dengan anggota yang menggunakan APD," urai Gatot.

Melalui beberapa hal yang dilakukan oleh Direktorat Tahti Polda Jatim itu, pihaknya berharap penyebaran Covid-19 di lingkungan Polda Jatim bisa diminimalisir. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES