Peristiwa Nasional Sriwijaya Air SJ182 Jatuh

Melihat Kerja Para 'Pahlawan' Pencari Sriwijaya Air SJ182 di Pulau Seribu

Sabtu, 16 Januari 2021 - 09:30 | 47.28k
Para relawan Tim SAR dari Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) saat persiapan mencari puing Sriwijaya Air yang jatuh di Perairan Pulau Seribu. (FOTO: Moh Ramli/ TIMES Indonesia)
Para relawan Tim SAR dari Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) saat persiapan mencari puing Sriwijaya Air yang jatuh di Perairan Pulau Seribu. (FOTO: Moh Ramli/ TIMES Indonesia)
FOKUS

Sriwijaya Air SJ182 Jatuh

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Matahari pagi Sabtu (16/1/2021) baru muncul dari arah timur. Para relawan Tim SAR dari Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) pencari puing-puing pesawat Sriwijaya Air SJ182 sudah bersiap di dermaga Pantai Mutiara TB 16, Jakarta Utara.

Sedari pagi mereka sudah mempersiapkan peralatan yang akan dibawa menyelam di perairan Pulau Seribu. Dari mempersiapkan mulai dari tabung, BCD, regulator, spin, makanan dan beberapa alat menyelam lainnya. Lalu dimaksukkan ke dalam kapal.

Pukul 07.50 WIB, mesin kapal dinyalakan. Para relawan sebanyak sembilan orang itu pun naik. Kapal meluncur ke wilayah di mana Pesawat yang membawa 62 orang itu jatuh.

TIM SAR dari POSSI a

Hanya 30 menit. Kapal pun sampai di tempat pencarian. Tepatnya di perairan antara pulau Lancang dan Pulau Laki. Mereka kenakan segala peralatan. Yang akan dibawah ke laut yang dalamnya sekitar 17 meter.

"Di bawah laut kita sekitar 20 menit," ujar salah satu relawan Tim SAR dari POSSI.

TIM SAR dari POSSI b

Dari pantauan TIMES Indonesia, pada hari kedelapan pencarian puing Pesawat Sriwijaya Air ini, terlihat Tim SAR dari Basarnas RI,  Komando Pasukan Katak (Kopaska) juga berada di tempat. Setidaknya terlihat ada puluhan kapal yang ikut mencari.

Dalam pencarian ini, tim masih mencari bagian tubuh korban Kecelakaan Pesawat Sriwijaya Air dan material pesawat, serta cockpit voice recorder (CVR) yang juga belum ditemukan. CVR adalah bagian dari kotak hitam yang menyimpan isi percakapan pilot dan kopilot.

TIM SAR dari POSSI c

Sebelumnya, pesawat Sriwijaya Air SJ182 hilang kontak di antara Pulau Laki dan Pulau Lancang, Kepulauan Seribu, Jakarta pada Sabtu lalu sekitar pukul 14.40 WIB. Pesawat tersebut mengangkut 62 jiwa terdiri dari 6 kru aktif plus 56 penumpang. Rinciannya, 46 dewasa, 7 anak, dan 3 bayi. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES