Peristiwa Daerah

Kepala Staf Kodim 1310 Bitung Tinjau Kesiapan Lokasi Pelaksanaan TMMD ke-111

Kamis, 14 Januari 2021 - 15:31 | 28.75k
Kasdim 1310/Bitung Mayor Inf. Vino S. Onibala. S. Pt meninjau lokasi kesiapan TMMD Ke-111 bersama OPD di Kelurahan Kumersot. (Foto: Kodim 1310/Bitung for TIMES Indonesia).
Kasdim 1310/Bitung Mayor Inf. Vino S. Onibala. S. Pt meninjau lokasi kesiapan TMMD Ke-111 bersama OPD di Kelurahan Kumersot. (Foto: Kodim 1310/Bitung for TIMES Indonesia).

TIMESINDONESIA, BITUNG – Kepala Bidang Binamarga dan Kepala Seksi PUPR Kota Bitung bersama 6 orang anggota didampingi Kepala Staf Kodim 1310 Bitung Mayor Inf Vino S Onibala, SPt dan Pasiter Letda Kav A Gansa meninjau lokasi program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111, Kamis (14/1/2021).

Kasdim 1310/Bitung Mayor Inf Vino S. Onibala, S.Pt., menjelaskan, Peninjauan lokasi TMMD ke-111 tersebut bertempat di Kelúrahan Kumersot Kecamatan Ranowulu, Kota Bitung. 

Langkah melihat langsung lokasi program tersebut untuk meyakinkan pemerintah, TNI, serta beberapa OPD (Organisasi Perangkat Daerah) terkait agar program TMMD berjalan dengan baik.

"Peninjauan dimulai dari beberapa titik dengan berjalan kaki, agar nanti saat hari H program TMMD ke-111, akan lebih mantap dalam pelaksanaannya," kata Kasdim.

Kasdim menyebutkan, Peninjauan lokasi TMMD bergerak mulai dari titik nol menuju lokasi pembuatan perintisan jalan ke arah perkebunan dengan jarak 3500 meter, selanjutnya bergerak menuju perkampungan sampai di titik 6960 meter.

"Saya berharap TMMD ke-111 tahun ini tepat sasaran. Setelah melihat situasi dan kondisi, memang benar masyarakat sangat membutuhkan bantuan pembangunan jalan," sebut Kasdim.

"Semoga nanti kalau sudah tiba saatnya pembangunan, benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, dan sinergitas antara TNI dan masyarakat dapat terjalin lebih baik," tambahnya.

Turut hadir, Kasdim Bitung Mayor Inf Vino S. Onibala, S.Pt., Kabid Binamarga Kota Bitung, Kepala Seksi PUPR Kota Bitung bersama 6 orang anggota, Pasiter Kodim 1310 Bitung Letda Kav A. Gansa, Babinsa Kelurahan Kumersot Serda Samai Bakarang dan Aparat Kelurahan Kumersot 3 orang. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES