Peristiwa Daerah Vaksin Covid-19

Vaksinisasi Covid-19 di Kabupaten Jombang Ditunda

Rabu, 13 Januari 2021 - 13:03 | 37.29k
Sumrambah, Wakil Bupati Jombang. (Foto: Dok. TIMES Indonesia)
Sumrambah, Wakil Bupati Jombang. (Foto: Dok. TIMES Indonesia)
FOKUS

Vaksin Covid-19

TIMESINDONESIA, JOMBANG – Proses Vaksinisasi di Kabupaten Jombang, Jawa Timur yang semula akan dilaksanakan pada Kamis, (14/1/2021) resmi ditunda. Wakil Bupati Jombang, Sumrambah mengatakan, proses vaksinisasi untuk Jombang akan dilaksanakan pada tahap ke dua.

"Mengenai tanggalnya, masih menunggu kabar dari pemerintah pusat," ungkap Sumrambah, kepada TIMES Indonesia, Rabu (13/1/2020).

Informasi dari Pemprov Jawa Timur, untuk saat ini vaksinisasi masih diprioritaskan untuk wilayah Ibu Kota Jatim Surabaya dan wilayah sekitarnya yaitu Sidoarjo dan Gresik.

"Untuk Jatim, sementara hanya Surabaya, Gresik dan Sidoarjo," jelasnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Wakil Bupati (Wabup) Jombang, Sumrambah menyatakan siap menjadi orang pertama di wilayah Jombang untuk di suntik vaksin Covid-19. Hal itu untuk memberikan kepercayaan kepada masyarakat bahwa vaksin dari pemerintah adalah aman.

"Jombang siap mensukseskan vaksinasi, Saya bersedia dan siap untuk di vaksin (pertama di Jombang)," katanya kepada TIMES Indonesia, Rabu (6/1/2021).

Politikus PDI Perjuangan itu menjelaskan, ia menggantikan Bupati Jombang Munjidah Wahab sebagai orang nomer di Kota Santri vaksinasi Covid-19 pertama. Saat ini Munjidah sudah berusia 72 tahun dan pernah terpapar Covid-19. "Sehingga diwakilkan ke saya, sebagai gantinya," katanya.

Seperti yang diketahui, Jombang mendapatkan jatah vaksin Covid-19 sebanyak 3.841 pada tahap pertama ini, yang diperuntukan untuk pejabat pemerintahan, tenaga kesehata serta tokoh agama.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES