Tekno 3M Lawan Covid

Twitter Bakal Hapus Berita Palsu Terkait Vaksin Covid-19

Rabu, 30 Desember 2020 - 09:36 | 38.10k

TIMESINDONESIA, JAKARTATwitter mengumumkan akan menghapus postingan tweet apapun yang mengklaim berita palsu atau menyesatkan tentang vaksin Covid-19. Hal ini ditujukan untuk memberikan kenyaman penggunanya. 

Menurut informasi The Verge, Twitter mengklaim bahwa vaksin dengan sengaja menyebabkan bahaya untuk mengendalikan populasi atau memunculkan teori konspirasi akan dikenakan tindakan penghapusan. Twitter menyampaikan tweet yang secara keliru menyatakan bahwa COVID-19 tidak ada atau mendukung klaim yang dibantah secara luas juga akan dihapus. 

"Penegakan kebijakan baru akan dimulai minggu depan." lanjutnya.

Twitter memastikan akan memberikan label atau memberi peringatan pada sebuah tweet yang mendorong teori konspirasi terkait vaksin mulai awal tahun depan. Tweet berlabel ini nantinya akan ditautkan ke informasi kesehatan masyarakat yang berwenang. 

Hal ini serupa dengan bagaimana Twitter mengarahkan pengguna ke informasi soal pemungutan suara yang diverifikasi sepanjang Pemilihan Presiden AS 2020.

"Kami akan menegakkan kebijakan ini dalam konsultasi yang erat dengan otoritas kesehatan masyarakat lokal, nasional dan global di seluruh dunia, dan akan berusaha untuk bersikap transparan dalam pendekatan kami," kata postingan blog Twitter tersebut.

Kebijakan baru Twitter ini muncul saat tenaga kesehatan di seluruh AS mulai menerima vaksinasi Covid-19 di mana Food and Drug Administration telah mengesahkan penggunaan vaksin yang dikembangkan oleh Pfizer dan BioNTech. Vaksinasi saat ini telah menjadi target teori konspirasi yang tak terhitung jumlahnya, termasuk tuduhan palsu bahwa vaksinasi tersebut mengandung microchip atau digunakan untuk mengubah DNA.

Aturan baru ini memperluas kebijakan terkait virus corona yang diberlakukan oleh Twitter awal tahun ini. Pada bulan Maret, Twitter meluncurkan tab COVID-19 di halaman Jelajahi dan bermitra dengan organisasi seperti Organisasi Kesehatan Dunia untuk menyediakan informasi virus corona terkemuka di platformnya. (*)

Pesan Redaksi:

Mari bersama-sama melawan Covid-19. TIMES Indonesia mengajak seluruh pembaca ikut mengkampanyekan gerakan 3M Lawan Covid, dengan selalu menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas apapun sehari-hari. Ingat pesan Ibu, pakai masker, selalu cuci tangan dan selalu jaga jarak serta hindari kerumunan.

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Imadudin Muhammad
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES