Kesehatan

Inilah Jawaban Jika Anda merasa Sulit Tidur di Malam Hari

Selasa, 15 Desember 2020 - 00:15 | 53.31k
ILUSTRASI - Sulit Tidur. (FOTO: shuterstock)
ILUSTRASI - Sulit Tidur. (FOTO: shuterstock)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Anda mungkin ingin tahu kenapa Anda sulit tidur di malam hari atau bahkan hingga dini hari. 

Selain itu, mungkin Anda juga bertanya-tanya kenapa selalu terbangun tengah malam, dan di jam yang sama persis. 

Berdasarkan kajian TIMES Indonesia dari Boldsky, YourTango, dan AOL, ternyata terbangun pada jam-jam tertentu di malam hari memiliki arti yang berbeda-beda, berikut penjelasannya : 

Antara 21:00-23:00

Waktu ini merupakan waktu rata-rata orang mulai tidur. Namun, waktu ini juga waktu sistem endokrin tubuh kita mengembalikan keseimbangannya dan mengisi ulang enzim.

Sistem endokrin ini merupakan sistem yang dapat mengatur hormon dan metabolisme tubuh manusia.

Jika sulit tidur pada waktu ini, Anda mengalami gangguan pada sistem metabolisme dan kemungkinan lain, Anda sedang mengalami stres atau terlambat makan.

Solusi untuk mengatasi ini, ialah bisa kembali tidur adalah mengucapkan beberapa kata-kata positif atau membaca berita positif untuk menghilangkan ketegangan Anda. 

Antara 23.00-01.00

Waktu ini ialah waktunya kantung empedu Anda menghasilkan empedu yang diperlukan selama proses pencernaan dan penyerapan.

Bila Anda sulit tidur pada jam ini, bisa jadi masalahnya berasal dari kantung empedu, dan kemungkinan lainnya adalah Anda perasaan yang dipendam. 

Selain itu, waktu ini, juga waktu energi yin berubah menjadi yang. Energi yang sangat aktif, dan tubuh Anda akan menyimpan energi ini untuk hari berikutnya.

Solusi jika Anda sering bangun pada waktu ini, ialah cobalah untuk memberikan penghargaan pada diri Anda sendiri, memperkuat cinta diri Anda, dan melakukan yang positif, tetap tenang dan menghemat energi.

Antara 01.00-03.00

Waktu ini merupakan waktu tubuh melakukan detoksifikasi dan proses pembaruan. Saat itu, Hati bekerja  membuang racun dalam tubuh dan memperbarui darah. 

Hati ini ialah organ besar yang bertanggung jawab untuk menyaring racun dari dalam tubuh.

Bangun pada jam ini, bisa diindikasikan Anda sedang berada dalam keadaan kemarahan, frustrasi dan emosi negatif. 

Untuk mengatasinya Anda harus mencoba bersikap baik pada hati Anda, dengan minum banyak air putih, serta mengurangi konsumsi alkohol dan kafein.

Antara 03.00-05.00

Waktu ini paru-paru Anda sedang berada pada proses perbaikan dan tubuh Anda sedang dibanjiri dengan oksigen.

Jika Anda sering terbangun pada waktu ini tandanya Anda sedang menyimpan kesedihan. 

Karena itu untuk mengatasinya, Anda harus cukup hangat untuk membantu memfasilitasi fungsi tubuh dan terus berfikir positif agar tak larut dalam kesedihan. 

Antara 05:00-07:00

Waktu merupakan waktu usus besar anda melakukan proses penyerapan nutrisi. 

Jika Anda terbangun pada waktu ini menandakan ada masalah sesuatu di usus besar. 

Anda diindikasikan memiliki pola makan yang buruk atau terlambat makan sehingga menyebabkan masalah diusus Anda sekaligus membangunkan Anda di waktu ini.

Solusi untuk mengatasi sulit tidur ini, Anda harus mengatur pola makan, serta memakan makan yang bernutrisi tinggi. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : Berbagai Sumber

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES