Peristiwa Daerah 3M Lawan Covid

Bupati Banjarnegara Ajak Wartawan Sosialisasikan 3M Demi Keselamatan Bersama

Sabtu, 05 Desember 2020 - 10:52 | 40.65k
Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono saat ramah tamah dengan wartawan di Pringgitan. (FOTO : Muchlas Hamidi/TIMES Indonesia)
Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono saat ramah tamah dengan wartawan di Pringgitan. (FOTO : Muchlas Hamidi/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BANJARNEGARABupati Banjarnegara, Budhi Sarwono mengajak wartawan yang biasa melakukan aktivitas jurnalistik di Kabupaten Banjarnegara menyosialisasikan protokol kesehatan Covid-19 demi keselamatan warga dan kita bersama.

"Sosialisasi 3M harus digalakkan demi terciptanya masyarakat yang sehat," kata Bupati saat ramah tamah dengan wartawan di Pringgitan Rumah Dinas, Jumat sore (4/12/2020).

Hal ini, kata bupati, dipandang perlu untuk terus mengingatkan  masyarakat luas akan pentingnya menjaga kesehatan di saat pandemi virus Corona.

"Mencuci tangan pakai sabun, memakai masker saat bepergian dan jaga jarak harus terus disampaikan kepada seluruh masyarakat Banjarnegara, sehingga 3M menjadi budaya sehat bagi kita semua," pesan Budhi Sarwono.

Dalam kaitan ini, kehadiran wartawan tentunya sangat diperlukan guna  menyebarkan pesan moral 3M kepada masyarakat luas. Dalam kesempatan ini, bupati tidak ada bosannya meminta segenap tokoh masyarakat Banjarnegara untuk andil dalam penanganan pandemi Covid-19.

Kepada semua lapisan masyarakat Banjarnegara, bupati juga kembali mengajak untuk mematuhi protokol kesehatan dan melakukan olah raga serta mengkonsumsi makanan sehat sehingga imun kita menjadi kuat.

Hal yang sama juga disampaikan Kepala Dinas Kominfo Banjarnegara Riono Rahadi Prasetyo. "Kami mengucapkan terima kasih, selama ini teman-teman wartawan sudah banyak membantu pemberitaan dan ikut mengantisipasi penyebaran Covid-19 di Kabupaten Banjarnegara," katanya menambahkan apresiasi Bupati Banjarnegara, Budhi Sarwono. (*)

Pesan Redaksi:

Mari bersama-sama melawan Covid-19. TIMES Indonesia mengajak seluruh pembaca ikut mengkampanyekan gerakan 3M Lawan Covid, dengan selalu menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas apapun sehari-hari. Ingat pesan Ibu, pakai masker, selalu cuci tangan dan selalu jaga jarak serta hindari kerumunan.

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES