Adv

Produta Kecamatan Bontang Selatan Capai Progres 92,77 Persen

Sabtu, 05 Desember 2020 - 09:23 | 28.02k
Plt Camat Bontang Selatan, Usman (Foto: Kusnadi/TIMES Indonesia)
Plt Camat Bontang Selatan, Usman (Foto: Kusnadi/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BONTANG – Program Dua Ratus Juta (Produta) di Kecamatan Bontang Selatan Kota Bontang pada tahun 2020 kini telah hampir seluruhnya tuntas. Realisasi program yang menyasar di setiap RT itu mencapai 92,77 persen. Capaian tersebut terhitung tanggal 1 Desember 2020 lalu.

Selama tahun 2020 Program Produta di dominasi kegiatan fisik seperti pembuatan jalan dan pengairan permukiman penduduk di semua titik wilayah 6 kelurahan Kecamatan Bontang Selatan.

Keenam kelurahan tersebut adalah Bontang Lestari, Satimpo, Tanjung Laut, Tanjung Laut Indah, Berbas Tengah dan Berbas Pantai. "Pogres Produta tahun 2020 terealisasi sebesar 92.77 persen, kebanyakan program fisik," ujar Plt Camat Bontang Selatan, Usman.

Selain itu, Usman juga membeberkan realisasi anggaran program Produta dengan total Rp 8,9 miliar tersebut kini berada di posisi 76,58 persen. "Untuk realisasi pencairannya 76,58 persen," jelasnya

Hal ini terkendala proses pencairan yang kini sedang dalam progres verifikasi dan kelengkapan dokumen." Mungkin karena antri di keuangan," jelas Usman.

Camat yang kini getol dengan program Cangkul dan Satu satu nya itu berharap program Produta Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang dapat dirasakan dan bermanfaat bagi masyarakat.

"Semoga program yang sudah terlaksana bisa dinikmati dan bermanfaat buat masyarakat," ungkap Plt Camat Bontang Selatan,Usman terkait progres Produta di Kecamatan Bontang Selatan Kota Bontang. (d)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES