Politik Pilkada Serentak 2020

SBY Ajak Warga Pilih Indrata-Gagarin di Pilbup Pacitan

Kamis, 03 Desember 2020 - 09:04 | 44.40k
Presiden Ke-6 Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono. (FOTO: Tangkapan Facebook Indrata Nur Bayuaji)
Presiden Ke-6 Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono. (FOTO: Tangkapan Facebook Indrata Nur Bayuaji)
FOKUS

Pilkada Serentak 2020

TIMESINDONESIA, PACITAN – Jelang Pilbup Pacitan, Presiden Ke-6 Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono atau dikenal dengan SBY kembali sapa warga masyarakat Pacitan melalui video berdurasi 7:27 menit, Kamis (3/12/2020).

Selain menyapa putra terbaik kelahiran asli Pacitan yang juga jabat Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat itu menilai, pasangan calon Cabup-Cawabup nomor urut satu, Indrata Nur Bayuaji-Gagarin merupakan tokoh yang mempunyai tekat dan semangat tinggi untuk memajukan Pacitan.

"Saya mengetahui kedua tokoh ini mempunyai tekat dan semangat yang tinggi untuk membangun memajukan Pacitan. Saya juga mengerti sebagai putra asli kelahiran Pacitan mempunyai kebijakan untuk memajukan Pacitan untuk lima tahun mendatang," katanya.

Maka dari itu, SBY bersyukur sekaligus merestui Paslon nomoŕ urut satu Indrata Nur Bayuaji-Gagarin sekaligus memohon kepada Alllah SWT, agar keduanya di ijinkan memimpin Pacitan lima tahun mendatang.

"Oleh karena itu saya bersyukur dan merestui memohon kepada Allah subhanahu wa ta'ala , tuhan yang maha kuasa, agar kedua tokoh ini di ijinkan untuk meminpin Pacitan lima tahun mendatang," imbuhnya.

 Cabup Indrata Nur Bayauji merasa terharu atas pesan SBY. Ia juga ucapkan terimakasihnya telah diberikan restu. Apa yang menjadi pesan SBY, Mas Aji sapaan akrabnya, mengatakan akan selalu patuh untuk membangun dan memajukan Pacitan.

"Kami sangat terharu dan patuh akan menjunjung tinggi pesan-pesan beliau, karena beliau merupakan putra terbaik Kabupaten Pacitan," katanya, Kamis (3/12/2020).

Menurutnya, banyak pesan yang disampaikan di video tersebut, ada perhatian khusus tentang Covid-19 maupun dampaknya, lain itu juga perekonomian, sosial, pendidikan infrastruktur.

"Beliau juga ingin memngingatkan kita semua, bahwa selama beliu menjabat sepuluh tahun Presiden RI, Pacitan sudah dibekali modal awal, mulai dari JLS, Waduk tukul, PLTU, pembangunan tempat wisata lainnya,"k atanya.

Mas Aji menambahkan apa yang disampaikan SBY selarah dengan apa yang menjadi Visi-Misi Pasangan Indrata-Gagarin yakni utamakan rakyat masyarakat Pacitan sejahtera dan bahagia.

Bahkan SBY juga dikabarkan hari ini Kamis (3/12/2020), akan datang di Kabupaten Pacitan, kurang lebih selama dua minggu akan menetap di kota kelahirannya tersebut.

Selama di Pacitan, SBY akan lebih intens di Pembangunan Musieum dan Galeri SBY-ANI, lain itu juga mengadakan turnamen bola voli di Gor Pacitan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES