Pendidikan New Normal Life 2020

Wabup Magetan Dorong Guru Segera Beradaptasi di Masa Pandemi Covid-19

Rabu, 02 Desember 2020 - 16:40 | 53.50k
Acara pengukuhan pengurus kelompok kerja guru PAI di Magetan. (FOTO: Guru Magetan for TIMES Indonesia)
Acara pengukuhan pengurus kelompok kerja guru PAI di Magetan. (FOTO: Guru Magetan for TIMES Indonesia)
FOKUS

New Normal Life 2020

TIMESINDONESIA, MAGETAN – Wakil Bupati Magetan (Wabup Magetan), Naniek Endang Rusminiarti berharap guru bisa segera beradaptasi dalam pembelajaran di masa pandemi Covid-19.

Hal itu diungkapkan saat menghadiri pengukuhan pengurus kelompok kerja guru pendidikan agama islam (KKG PAI) Kabupaten Magetan periode 2020-2025, Rabu (2/12/2020) di Gedung PGRI Magetan dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Yakni, mulai dari menjaga jarak hingga memakai masker.

Bunda Nanik sapaan akrab Wakil Bupati (Wabup) Magetan mengungkapkan, proses kegiatan belajar mengajar (KBM) kini tidak berjalan normal semenjak virus corona atau Covid-19 mewabah di Indonesia. Sehingga para guru didorong mampu memberikan sistem pembelajaran yang berbeda kepeda peserta didik dengan tidak mengurangi mutu pendidikan.

"Kalau sebelumnya kegiatan pembelajaran dilaksanakan dengan tatap muka di sekolah, tapi kini berubah secara daring dan luring. Tetapi apabila semakin lama pembelajaran tatap muka tidak dilakukan, maka semakin besar dampak negatif yang bisa terjadi pada anak didik," ungkap wabup.

Menurut dia, teknologi memiliki peran yang sangat besar untuk masyarakat di Indonesia termasuk Kabupaten Magetan pada masa pandemi Covid-19. Namun, keberadaannya harus benar-benar dimanfaatkan untuk hal-hal yang positif.

"KKG PAI Magetan harus mampu menyesuaikan diri. Perkembangan teknologi bisa diaplikasikan ke dunia pendidikan tanpa mengabaikan pembinaan keimanan, ketaqwaan, dan akhlaq mulia kepada peserta didik," tutur Wabup Magetan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES