Peristiwa Daerah Pilkada Serentak 2020

Polres Pacitan Gelar Simulasi Pengamanan dan Pemungutan Suara

Selasa, 01 Desember 2020 - 18:42 | 28.71k
Kapolres Pacitan, AKBP Wiwit Ari Wibisono (Foto: Humas Polres Pacitan)
Kapolres Pacitan, AKBP Wiwit Ari Wibisono (Foto: Humas Polres Pacitan)
FOKUS

Pilkada Serentak 2020

TIMESINDONESIA, PACITAN – Pemungutan suara Pilbup Pacitan 2020 tinggal depapan hari lagi, tepatnya Rabu 9, Desember mendatang. Polres Pacitan bersama KPU Pacitan menggelar simulasi pengamanan dan pemungutan suara.

Pada kesempatan tersebut, Kapolres Pacitan, AKBP Wiwit Ari Wibisono mengatakan akan memperketat pengamanan selama proses tahapan hingga selesai.

Begitu juga soal protokol kesehatan, dirinya mewanti-wanti agar segenap anggota yang bertugas protokol kesehatan Covid-19 diterapkan dengan baik, agar tidak timbul klaster baru dalam Pilkada 2020.

KPU Pacitan

"Demi keselamatan bersama, protokol kesehatan harus benar-benar diterapkan. Suasana Pilkada besok tidak seperti tahun sebelumnya karena masih adanya wabah pandemi Covid-19," terangnya.

Lebih lanjut dirinya mengimbau agar petugas KPPS maupun pengamanan selalu mengigatkan kepada pemilih untuk mematuhi protokol kesehatan 3 M.

KPU Pacitan. a

"Jangan ragu-ragu untuk mengingatkan sesui SOP yang ada. Patuh protokol kesehatan mulai memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan,"imbuhnya.

Dalam pantauan awak media pada simulasi Polres Pacitan dan KPU Pacitan kali ini, tampak digambarkan penerapan protokol kesehatan terhadap calon pemilih Pilbup Pacitan. Mulai pengukuran suhu dan mencuci tangan dan masker. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES