Peristiwa Daerah

Korem 063/ Sunan Gunung Jati Cirebon Gelar Pelatihan Penanggulangan Bencana

Sabtu, 21 November 2020 - 22:54 | 43.71k
Simulasi penanganan kepada korban bencana banjir di Setupatok. (Foto: Dede Sofiyah/TIMES Indonesia)
Simulasi penanganan kepada korban bencana banjir di Setupatok. (Foto: Dede Sofiyah/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, CIREBON – Jajaran Korem 063/Sunan Gunung Jati menggelar pelatihan reaksi cepat penanggulangan bencana (PRCB).

Pelatihan tersebut fokus pada teknik penyelamatan dalam air di Setupatok Kabupaten Cirebon. Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Nugroho Budi Wiryanto menyampaikan, bahwa memasuki musim hujan harus siap terhadap segala kemungkinan bencana.

Masyarakat, kata dia, terus diimbau untuk tanggap bencana. Sehingga apabila terjadi bencana sudah bisa menyelamatkan diri agar mengurangi jumlah korban.

"Ini sangat penting sekali melatih semua masyarakat yang ada di sekitar Setupatok ini supaya kita terbiasa," ujarnya, pada Sabtu (21/11/2020).

Simulasi penanganan kepada korban bencana banjir

Menurut dia, salah satu pelatihan yang diberikan yakni menentukan titik kumpul apabila terjadi bencana. Termasuk menentukan rute yang sudah disiapkan.

Menurut Nugroho sinergi masyarakat dan TNI, Polri, Pemda serta unsur terkait sudah baik. Menurut dia, masyarakat harus siap terhadap segala kemungkinan.

"Sehingga masyarakat disini apabila terjadi bencana sudah bisa menyelamatkan diri sehingga dapat mengurangi jumlah korban," ujar dia.

Dalam pelatihan yanh digelar Korem 063/ Sunan Gunung Jati tersebut, Pangdam III/Siliwangi melihat langsung ke lokasi. Mulai dari tahap pengungsian di darat sampai ke tenda evakuasi dan penyelamatan korban yang berada di lokasi bencana menggunakan angkutan air atau LCR yang dilakukan oleh tim evakuasi. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES