Peristiwa Nasional

Ketua Umum IJTI: Akurasi Informasi Media Sosial Penting untuk Cegah Hoaks

Sabtu, 21 November 2020 - 10:23 | 45.11k
Ilustrasi - Media sosial. (FOTO: Telkomsel DigiAds)
Ilustrasi - Media sosial. (FOTO: Telkomsel DigiAds)

TIMESINDONESIA, JAKARTAKetua Umum IJTI (Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia) Yadi Hendriana mengingatkan pentingnya akurasi informasi di media sosial. Hal itu dilakukan untuk mencegah kebingungan masyarakat atau mencegah berita hoaks tersebar.

Yadi menyebutkan data Kemkominfo tahun 2019, ada 137 juta pengguna internet di Indonesia dan terdapat 800.000, situs penyebar berita bohong/hoaks yang juga ada di Indonesia. Jumlah itu merupakan angka yang fantastis dalam dunia internet di Indonesia.

Yadi-Hendriana.jpgKetua Umum IJTI (Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia) Yadi Hendriana. (Tangkapan layar TIMES Indonesia)

"Informasi di masyarakat sangat mudah tersebar melalui media sosial di era teknologi," katanya, dalam Webinar Sinergi Anak Bangsa dalam Menjaga Keutuhan Bangsa dan Negara dari Aksi Separatisme di Dunia Maya, Sabtu (21/11/2020).

Yadi menyebutkan masyarakat harus lebih waspada dan lebih hati dalam menerima informasi. Hal ini juga menjadi salah satu upaya menekan penyebaran hoaks yang sering beredar di media sosial dengan cepat dan masif. 

Selain itu bisa ditekan sehingga masyararakat tak mudah dipecah belah, tetap menjunjung tinggi kerukunan serta persatuan dan kesatuan. Salah satu sumber informasi yang valid bisa diakses melalui media yang terdaftar di Dewan Pers.

"Media yang terdaftar di Dewan Pers, ini telah menerapkan proses jurnalistik dan telah sesuai dengan regulasi dan kode etik jurnalistik," terangnya. 

Ketua Umum IJTI juga menyebutkan, media yang telah terverifikasi, bisa mengembalikan kepercayaan publik dengan menjawab tantangan atas maraknya serbuan berita hoaks atau informasi bohong yang dibuat seolah-olah sebagai karya jurnalistik. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ferry Agusta Satrio
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES