Kuliner

Cafe Gesah Coffee and Culture, Sensasi Ngopi di Rumah Adat Osing Banyuwangi

Jumat, 20 November 2020 - 08:06 | 452.94k
Suasana Cafe Gesah Coffe and Culture, di Dusun Krajan, Desa Olehsari, Kecamatan Glagah, Banyuwangi. (FOTO: Hafid Nurhabibi/TIMES Indonesia)
Suasana Cafe Gesah Coffe and Culture, di Dusun Krajan, Desa Olehsari, Kecamatan Glagah, Banyuwangi. (FOTO: Hafid Nurhabibi/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Bagi pecinta kopi Banyuwangi, kafe yang satu ini wajib untuk dikunjungi. Namanya Cafe Gesah Coffe and Culture, bertempat di Dusun Krajan, Desa Olehsari, Kecamatan Glagah, Banyuwangi, Jawa Timur.

Di sini, Anda akan dimanjakan dengan seduhan kopi asli Banyuwang dan beragam jenis kopi lainnya. Makin menarik, cafe didesain ala rumah adat suku Osing, yakni suku asli Bumi Blambangan. Tentunya bakal membuat citarasa kopi makin membumi. Lebih santai dan obrolan pun kian gayeng jadinya.

Cafe-Gesah-Coffe-and-Culture-2.jpg

Manajer Cafe Gesah Coffe and Culture, Jabal Fahmi menyampaikan, sesuai dengan konsep bangunan, kuliner yang dijajakan pun mayoritas khas Banyuwangi. Seperti sego pelasan, sego tempong, kucur, es gula aren serta masih banyak lagi.

“Kami ingin menyajikan nuansa santai, namun kental dengan nilai budaya asli Banyuwangi,” katanya, Jumat (20/11/2020).

Tongkrongan yang resmi dibuka pada 21 September 2019, ini memang cukup unik. Mulai dari bentuk bangunan, ornament hingga perabotan kental nuansa adat Banyuwangi. Disetiap sudut nyaris dipenuhi sentuhan seni tinggi. Maka jangan heran, Cafe Gesah Coffe and Culture, juga sangat cocok bagi kawula muda yang getol berselfie.

Bagi para wisatawan, tempat ini juga sangat cocok untuk dijadikan jujugan makan pagi, santap siang atau pun makan malam.

Kabar baiknya, kopi dan seluruh kuliner di Cafe Gesah Coffe and Culture, cukup ramah dikantong. Dibandrol mulai Rp 8 – 25 ribu saja.

Bagaimana, anda tertarik menikmati kopi asli Banyuwangi serta makanan tradisional Bumi Blambangan di Cafe Gesah Coffe and Culture? Datang saja ke Dusun Krajan, Desa Olehsari, Kecamatan Glagah. Tempat ini buka mulai pukul 12.00 – 22.00 WIB. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES