Pendidikan

Bupati Majalengka Akui Pembelajaran Daring Lebih Efektif

Rabu, 18 November 2020 - 16:50 | 51.50k
Bupati Majalengka Karna Sobahi (FOTO: TIMES Indonesia)
Bupati Majalengka Karna Sobahi (FOTO: TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MAJALENGKA – Di tengah melonjaknya kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di lingkungan sekolah, Bupati Majalengka Karna Sobahi mengakui saat ini pembelajaran daring dinilai lebih efektif.

Seperti diketahui, yang terbaru ada sembilan sekolah di Kecamatan Rajagaluh, Kabupaten Majalengka yang terpaksa harus kembali menggelar pembelajaran secara daring atau di rumah menyusul ada empat guru terpapar virus Covid-19.

Oleh karena itu, sukar untuk menentukan mutu pendidikan karena penyebaran Covid-19 sulit untuk diukur kapan berakhirnya.

"Karena virus ini sulit diprediksi kapan berakhir, maka benar yang dikatakan komarudin hidayat seorang guru besar dari UIN karena orang belajar daring tidak terukur dan tidak terkontrol," ungkap Karna Sobahi, Rabu (18/11/2020).

Bupati menjelaskan, bahwa pola pendidikan di masa pandemi Covid-19 saat ini, sangat cocok memakai pola sistem daring dan ini juga sekaligus menjadi tantangan bagi guru bagaimana caranya para peserta didik tetap memahami materi yang disampaikan.

"Pola ini, ini juga dilakukan untuk antisipasi agar tidak timbul dan membludaknya klaster pendidikan," kata Bupati Majalengka Karna Sobahi. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Imadudin Muhammad
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES