Peristiwa Daerah

Alasan Banyuwangi Muda Bersatu Rela Patungan Biayai Saksi TPS Yusuf-Riza

Senin, 16 November 2020 - 15:38 | 76.76k
Ketua Banyuwangi Muda Bersatu (BMB), Sunandiantoro (kanan) bersama anggota. (FOTO: Rizki Alfian/TIMES Indonesia)
Ketua Banyuwangi Muda Bersatu (BMB), Sunandiantoro (kanan) bersama anggota. (FOTO: Rizki Alfian/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Ketua Banyuwangi Muda Bersatu (BMB), Sunandiantoro, buka-bukaan tentang alasan aksi fenomenal mereka. Aksi yang sempat menggemparkan jagat politik Bumi Blambangan. Dimana ratusan pemuda anggota BMB rela patungan dari kocek pribadi guna membantu biaya saksi independen Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk Cabup Cawabup Banyuwangi Nomor Urut 1, pasangan Yusuf-Riza (Yuriz).

Gerakan hati nurani itu terjadi saat acara konsolidasi akbar BMB di tempat wisata Alam Indah Lestari (AIL) di Desa Karangbendo, Kecamatan Rogojampi, Minggu (15/11/2020) kemarin.

“Sebenarnya yang menggerakan hati kami adalah persamaan keinginan, persamaan harapan dari seluruh pemuda BMB, dimana kami tidak ingin marwah demokrasi tercoreng akibat perilaku money politic,” kata pemuda asal Desa Kedayunan, Kecamatan Kabat ini, Senin (16/11/2020).

Sunan, sapaan akrab Sunandiantoro, menyampaikan bahwa gebrakan BMB tidak ada kaitan dengan Cabup Cawabup Banyuwangi, mana pun. Alias murni sebagai bentuk kepedulian dan pengabdian kaum milenial pada daerah.

Namun, karena seluruh anggota BMB memiliki visi dan harapan yang sama, yakni mendukung Cabup Cawabup Yusuf-Riza. Maka disepakati, seluruh dana yang terkumpul akan digunakan untuk membantu operasional saksi independen pasangan Nomor Urut 1 dalam kontestasi Pemilihan Bupati (Pilbup) Banyuwangi 2020 tersebut.

“Selain bersedia patungan, mayoritas anggota BMB juga bersedia menjadi saksi independen,” cetus pemuda alumni Fakultas Hukum Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Banyuwangi ini.

Disebutkan, aksi pengejawantahan pendidikan politik rencananya akan terus berlanjut. Mengingat anggota BMB disejumlah daerah di Banyuwangi, mengaku siap menggelar penggalangan dana lanjutan diwilayah masing – masing guna membantu biaya saksi independen duet Yusuf-Riza.

“Itu pun bukan berawak dari anggota BMB, melainkan dorongan masyarakat pendukung Yusuf-Riza, setelah mereka mendengar kabar adanya relawan yang menyumbang biaya saksi,” gamblang Sunan.

Kepada seluruh masyarakat Banyuwangi, Banyuwangi Muda Bersatu juga mengajak untuk bisa bersatu padu. Demi terciptanya pesta demokrasi Pilbup Banyuwangi 2020 bersih dari money politics. Menangkan pasangan Yusuf-Riza. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES