Kesehatan

Yuk Jaga Kesehatan Ginjal dengan Rutin Konsumsi 5 Buah Ini

Senin, 16 November 2020 - 12:32 | 69.11k
Illustrasi - (FOTO: shutterstock)
Illustrasi - (FOTO: shutterstock)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Ginjal merupakan salah satu organ tubuh yang sangat vital. Salah satu fungsi ginjal yang paling utama adalah menyaring darah dan mensekresi atau membuang cairan dari tubuh. Maka wajib bagi kita untuk menjaga kesehatan ginjal.  

Ada beberapa cara untuk menjaga kesehatan fungsi ginjal. Seperti cukup air putih, membatasi asupan gula dan garam, tidak merokok, tidak sembarang munum obat atau suplemen kesehatan serta olahraga teratur.

Beberapa buah ini juga sangat dianjurkan dikonsumsi untuk menjaga kesehatan fungsi ginjal

1. Apel

Buah ini kaya antioksidan namun rendah potasium. Apel punya sifat anti inflamasi dan mengandung pektin. Sifat dan kandungan aple dapat menjaga kesehatan ginjal Anda.

2. Anggur

Anggur mengandung resveratrol  atau senyawa anti infalamasi yang dapat melindungi ginjal. Disarankan mengonsumsi anggut 15 butir setiap hari agar fungsi ginjal tetap terjaga dengan baik. 

3. Lemon

Buah yang kaya akan vitamin C ini punya peran penting dalam menjaga kesehatan ginjal. Lemon mampu mengeluarkan racun dari dalam tubuh sekaligus memperbaiki fungsi ginjal.

4. Semangka

Kandungan air dan mineral yang tinggi pada semangka berfungsi sebagai detoksifikasi ginjal. Jadi rutin mengonsumsi semangka dapat membersihkan racun, menghilangkan cairan berlebih dalam tubuh dan tentunya meningkatkan fungsi ginjal. 

5. Cranberry

Buah ini kata akan antioksidan dan rendah potassium, sehingga baik dikonsumsi untuk menjaga kesehatan ginjal. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES