Wisata

Air Terjun 'Cinta Kasih’ Menunggu Polesan

Sabtu, 14 November 2020 - 15:50 | 57.45k
Cughup atau air terjun yang dinamai Cinta Kasih di Dusun Gunung Agung Pauh Kelurahan Agung Lawangan Kecamatan Dempo Utara masih Asri. (Foto: Asnadi/ TIMES Indonesia)
Cughup atau air terjun yang dinamai Cinta Kasih di Dusun Gunung Agung Pauh Kelurahan Agung Lawangan Kecamatan Dempo Utara masih Asri. (Foto: Asnadi/ TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, PAGARALAM – Dusun Gunung Agung Pauh Kelurahan Agung Lawangan Kecamatan Dempo Utara, Kota Pagaralam, Sumatra Selatan memiliki cughup atau air terjun yang dinamai Air Terjun Cinta Kasih. Diyakini kalau sudah dipoles, air terjun ini akan populer dan mampu memikat wisatawan.

“Ini (air terjun) ibarat mutiara terpendam,” ujar Kamhar, seorang warga Kelurahan Agung Lawangan kepada, Sabtu (14/11)

Kamhar mengatakan, Cughup Cinta Kasih masih alami. Dikelilingi pepohonan dengan tiga tingkatan air. Adapun lokasinya di belakang pemukiman penduduk Dusun Gunung Agung Pauh. Sayang tingkat kunjungan ke air terjun ini terbilang masih minim. Kecuali warga di sana, jarang orang mengetahui lokasinya.

Karena itu, Kamhar yakin, bila dikelola dengan baik, air terjun ini bisa menarik orang untuk datang. “Dalam waktu dekat, kami akan membersihkan lokasinya,” ujarnya.

Ketua Fraksi Nasdem DPRD Kota Pagaralam Darmawi SH mengatakan, Cughup Cinta Kasih di Dusun Gunung Agung Pauh memiliki potensi wisata. Ini jika dikelola dengan profesional. “Perlu dukungan akses jalan yang baik. Ini supaya wisatawan mudah datang ke sana,” ujarnya.

Darmawi menambahkan, beberapa tahun lalu dirinya sudah mendorong untuk pengembangan Air Terjun Cinta Kasih sebagai tujuan wisata baru di Pagaralam. Sayang upaya ini belum berbuah hasil. Untuk itu, DPRD Pagaralam, akan kembali membuka wacana pengembangan wisata alam tersebut. “Kita berharap potensi wisata di Pagaralam ini terus dieksplor untuk kemasalahtan masyarakat,” ucapnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES