Peristiwa Nasional 3M Lawan Covid

Tingkatkan Disiplin Prokes, Polres Jombang Kembali Gelar Operasi Yustisi

Sabtu, 14 November 2020 - 00:20 | 44.04k
Operasi Yustisi oleh polres Jombang (FOTO: Rohmadi/TIMES Indonesia)
Operasi Yustisi oleh polres Jombang (FOTO: Rohmadi/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JOMBANG – Ketahuan tidak pakai masker saat sedang ngopi, puluhan orang disanksi push up oleh petugas Polres Jombang. Patroli operasi yustisi ini dilakukan di lima tempat berbeda pada Jumat (13/11/2020) malam.

Operasi menyisir ke beberapa tempat di antaranya ke Lapas Kelas II/B jalan KH. Wahid Hasyim Kecamatan/Kabupaten Jombang dan sepanjang jalan Desa Diwek, Desa Keras, Desa Pandanwangi, sampai dengan parkiran Makam Gus Dur.

polres Jombang 4

Perwira Pengawas operasi yustisi, AKP Moch Mukid, mengatakan puluhan orang masih banyak yang terjaring patroli kali ini. "Tadi ada total 35 pelanggar, 25 pelanggar kita berikan teguran lisan dan 10 pelanggar lain diberikan sanksi sosial berupa push up 20 kali," ucapnya.

Pihaknya juga memberikan himbauan kepada pengujung warung di sekitaran kawasan makam Gus Dur untuk cuci tangan dengan air mengalir, wajib memakai masker di rumah maupun di luar rumah dan selalu jaga jarak.

"Tadi juga kita laksanakan patroli ke Lapas Kelas II/B Jombang dengan jumlah tahanan 847 juga kita koordinasi dengan Kepala Jaga Lapas untuk meminimalisir penyebaran Covid di lapas," kata Kasat Resnarkoba Polres Jombang ini.

Giat ini, dikatakannya akan terus dilakukan sebagai implementasi Inpres No.6 tahun 2020 dan Perda provinsi jatim No.2 tahun 2020 dan perbup No.57 tahun 2020 tentang penerapan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan dan pengendalian virus Covid-19.

polres Jombang 5

"Karena tingkat kematian di wilayah Kabupaten Jombang karena Covid 19 ini cukup tinggi dan kita harus ingat selalu menjaga kesehatan diri kita pribadi dengan mengedepankan protokol kesehatan," jelasnya.

Operasi yustisi kali ini diikuti kurang lebih 37 personil gabungan dari anggota Sat Sabhara, Sat Lantas, Sat Binmas, Sat Reskrim, Sat Intelkam,Sat Resnarkoba, Humas, Urkes Polres Jombang. Kegiatan dimulai pukul 20.00 WIB dan selesai pukul 22.30 WIB. (*)

 

Pesan Redaksi:

Mari bersama melawan Covid-19. TIMES Indonesia mengajak seluruh pembaca ikut mengampanyekan gerakan 3M Lawan Covid, dengan selalu menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas apapun sehari-hari. Ingat pesan Ibu, pakai masker, selalu cuci tangan dan selalu jaga jarak serta hindari kerumunan.

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES