Gaya Hidup 3M Lawan Covid

Panduan Aman Menerima Paket Barang Saat Pandemi Covid-19

Sabtu, 14 November 2020 - 09:06 | 70.03k
Ilustrasi penerimaan paket. (Foto: Indonesia.go.id)
Ilustrasi penerimaan paket. (Foto: Indonesia.go.id)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Pengiriman barang tidak pernah berhenti meski saat ini masih masa pandemi Covid-19. Kebutuhan manusia akan makanan, barang primer/sekunder akan terus terjadi.

Sehingga dalam kondisi ini tentu tiap tiap manusia harus tetap memberikan perhatian lebih terutama saat menerima barang yang mereka pesan. Berikut panduan aman menerima paket barang untuk menghindarkan kita dari penularan Covid-19.

1.Saat Menerima Paket

Pada saat menerima paket, mintalah ke kurir yang mengantar tentu dengan nada yang sopan agar meninggalkan paket di depan pintu atau gerbang.

2. Saat Membuka Paket

Setelah menerima paket, harus diingat bahwa Covid-19 bisa bertahan 24 jam di permukaan kardus. Karena itulah pertama anda harus membuka paket tersebut di lokasi yang aman. Kemudian jika diperlukan gunakan sarung tangan jika diperlukan. Terakhir, bersihkan terlebih dulu dengan disinfektan paket tersebut.

3. Setelah Paket Dibuka

Paket anda telah dibuka, maka langkah selanjutnya adalah buang sisa kemasan paket yang sudah anda buka. Selanjutnya jangan lupa cuci tangan pakai sabun selama 20 detik. Tentu ini dilakukan untuk memastikan tangan anda tidak ada virus yang melekat. 

Mudah bukan? Panduan aman menerima paket saat masa pandemi Covid-19 ini bisa menjadi cara agar anda terhindar dari potensi penularan virus tersebut.  

Pesan Redaksi:

Mari bersama-sama melawan Covid-19. TIMES Indonesia mengajak seluruh pembaca ikut mengkampanyekan gerakan 3M Lawan Covid, dengan selalu menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas apapun sehari-hari. Ingat pesan Ibu, pakai masker, selalu cuci tangan dan selalu jaga jarak serta hindari kerumunan.

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES