Peristiwa Daerah

KSOP Waingapu: Pelabuhan akan Direnovasi Agar Bisa Disinggahi Kapal Kargo

Senin, 02 November 2020 - 16:23 | 171.12k
Kepala KSOP Kelas IV Waingapu, Kabupaten Sumba Timur NTT Johanis Ola,S.Sos(FOTO:Habibudin/TIMES Indonesia)
Kepala KSOP Kelas IV Waingapu, Kabupaten Sumba Timur NTT Johanis Ola,S.Sos(FOTO:Habibudin/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, WAINGAPU – Kepala Kesyahbandaran Otoritas Daerah (KSOP) Kelas IV Waingapu (KSOP Waingapu) Johanis Ola, S.Sos mengatakan sejumlah renovasi akan dilakukan di pelabuhan agar bisa disinggahi kapal khusus barang atau kargo.

Informasi rencana tersebut dia peroleh usai kunjungan kerja (kunker) Direktur Jenderal Perhubungan Laut (Dirjen Hubla) Jumat (30/10/2020) lalu.

“Agenda kunjungan kerja pak Dirjen Perhubungan Laut itu membicarakan soal renovasi pelabuhan laut yang nanti akan disinggahi kapal khusus cargo/barang. Tentu ini membawa dampak  perekonomian di daerah Kabupaten Sumba Timur,” kata  Johanis Ola, S.Sos Senin (2/11/2020).

Dirjen Perhubungan Laut melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Sumba Timur, Maumere dan Kupang. Kunkerr tersebut guna pengoptimalan pelaksanaan tugas dan fungsi pelayanan di pelabuhan untuk meningkatkan pendapatan ekonomi daerah.

“Jadi kunjungannya di NTT hanya ada 3 Kabupaten yakni, Kabupaten Sumba Timur, Maumere dan Kupang. Tentu kunjungan pak Dirjen ini ini kami sangat bangga dan apresiasi,” ungkapnya.

Ola menjelaskan, pelabuhan Waingapu nantinya akan memiliki tugas dan tanggung jawab untuk melaksanakan pengaturan, pengendalian dan pengawasan kegiatan kepelabunan, keselamatan dan juga keamanan pelayaran serta penyediaan pelayanan jasa kepelabunan yang belum diusahakan secara optimal.

“Sumba Timur punya banyak potensi maka besar harapan kami dengan kunjungan pak Dirjen Perhubungan Laut di Sumba Timur, memberikan nilai positif bagi peningkatan sektor ekonomi daerah. Maka dengan adanya pengembangan kapasitas pelabuhan Waingapu nanti sangat diharapkan perekonomian di Sumba Timur semakin membaik,” ucap Kepala KSOP Waingapu, Johanis Ola, S.Sos. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES