Wisata

Asyiknya Melayang dengan Paralayang di Atas Langit Majalengka

Sabtu, 31 Oktober 2020 - 16:13 | 209.88k
Wisatawan tengah merasakan sensasi Paralayang di atas langit Majalengka. (Foto: Paralayang Majalengka for TIMES Indonesia
Wisatawan tengah merasakan sensasi Paralayang di atas langit Majalengka. (Foto: Paralayang Majalengka for TIMES Indonesia

TIMESINDONESIA, MAJALENGKA – Apa yang terlintas ketika mendengar Paralayang? Tentu saja terbang melayang di udara dengan ketinggian tertentu.

Tak sembarang orang bisa melakukan hal ini. Hanya orang dengan keberanian tinggi dan keahlian khusus yang bisa mengendalikan Paralayang

Paralayang-Majalengka-2.jpg

Kendati demikian, setidaknya sekali seumur hidup, traveler harus coba Paralayang di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat. Rasakanlah sensasi melayang-layang di atas langit Kota Angin.

Mencoba Paralayang di Gunung Panten, Kelurahan Munjul, Kecamatan Majalengka, bisa menjadi pilihan traveler. Menikmati udara bebas dan merasakan sensasi melayang-layang tinggi di udara dengan view berupa perbukitan dan Kota Majalengka, tentu akan menjadi pengalaman yang seru dan tak terlupakan.

Menurut Ketua Pokdarwis Paralayang, Dede Sofyan, bagi wisatawan yang ingin merasakan sensasi Paralayang. Tentu sebelum terbang akan ada pengarahan. Apabila belum pernah melakukan kegiatan paralayang sebelumnya, tentu akan terbang bersama (tandem) dengan instruktur berpengalaman.

Paralayang-Majalengka-3.jpg

"So, tidak perlu khawatir karena kegiatan ini aman dilakukan. Apalagi, pada momen libur panjang ini, ada tim atlet gantole menjalani sesi latihan akurasi pendaratan di Paralayang Majalengka," ungkap Dede kepada TIMES Indonesia, Sabtu (31/10/2020).

Menurut Dede, atlet gantole Pelatda Jawa Barat tersebut, sedang menggelar sesi latihan untuk persiapan PON 2021, di Papua. Mereka, stanby dan sedang berlatih di Paralayang Majalengka, hingga tanggal 1 November 2020.

"Jadi, tunggu apalagi, ayo kunjungi Paralayang Gunung Panten, Majalengka, anda bisa menikmati keindahan Kota Majalengka dari atas bukit dan sekaligus bisa melihat tim atlet Gantole Jabar tersebut," jelasnya. (*)

Ekoran-Edisi-Sabtu-31-Oktoberr-2020-Sensasi-Paralayang-di-Majalengka.jpg

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES