Ekonomi

Tips Jadi Milenial Cerdas Finansial Agar Makmur Sampai Tua

Jumat, 30 Oktober 2020 - 06:35 | 46.59k
Ilustrasi tips Milenial Cerdas Finansial agar makmur dan sampai tua. (Foto: twitter BKKBN)
Ilustrasi tips Milenial Cerdas Finansial agar makmur dan sampai tua. (Foto: twitter BKKBN)

TIMESINDONESIA, BONTANG – Saat ini, sudah tiba era milenial cerdas finansial yang merupakan langkah efektif dalam menjaga stabilitas keuangan hingga masa tua.

Ada tiga tips dari Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (DPPKB) Bontang yang terpusat pada Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), bagaimana mengelola keuangan yang baik.

1. Mampu Membedakan Hak dan Kewajiban Kuangan

Tindakan pertama adalah mampu dalam mebedakan hak dan kewajiban terkait finansial. Bahwa hak merupakan sesuatu yang harus didapatkan, seperti gaji dan profesi yang dijalankan. Sedangkan kewajiban yaitu hal yang harus ditunaikan, contohnya membayar tagihan penggunaan listrik, telepon, PAM, dan kewajiban lainnya. Bukan hanya memahami tetapi juga menunaikan dengan baik

2. Mampu Membuat Keputusan Kuangan Sendiri

Memiliki kemampuan untuk membuat keputusan terkait kuangannya. Jadi, kamu tidak akan membuat orang lain menentukan langkah tentang hal tersebut. Kamu jeli dalam melihat peluang dan membuat kalkulasi sehingga tidak sekadar mengikuti tren dalam memanfaatkan uang yang dimiliki.

3. Berutang untuk Produktif, bukan Konsumtif

Seorang yang memiliki intelektualitas dalam hal finansial tidak akan takut berutang. Namun, penggunaannya bukan untuk kebutuhan konsumtif, justru prododuktif alias memiliki potensi menghasilkan profit lebih besar. jadi, pinjaman diajukan karena kamu yakin dapat mengembalikan pokok maupun bunga sambil tetap menghasilkan keuntungan bagimu.

Nah, itulah tiga tips agar milenial cerdas finansial yang perlu kamu lakukan, agar bisa menjadi makmur hingga hari tua. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES