Tekno

Inilah Cara Vote Nominasi IGA 2020

Kamis, 29 Oktober 2020 - 11:28 | 133.78k
Infografis Vote Nominasi Indonesia Gaming Award 2020. (Foto: Instagram exgverse)
Infografis Vote Nominasi Indonesia Gaming Award 2020. (Foto: Instagram exgverse)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Industri esport dan gaming di Indonesia tengah diminati masyarakat, hal ini terbukti dari sukses dan meriahnya event Indonesia Gaming Award (IGA) 2019 yang dilakukan secara offline. Kali ini, Indonesia Gaming Award akan kembali hadir di tahun 2020, penghargaan untuk para gamers ini akan digelar secara online pada Desember 2020.

"Melihat antusiasme pengunjung dan penonton dari tahun lalu, kita tetap mau mengadakan Indonesia Gaming Award untuk terus mengapresiasi pelaku e-sports dan gaming di Indonesia," jelas Business Director Famous AllStars Alex Wijaya, Rabu (28/10/2020) malam.

Diprediksi acara yang digelar secara online, akan lebih banyak penikmat esports dan gaming yang dapat menyaksikan acara penghargaan ini.

Indonesia Gaming Award 2

"Hari ini Indonesia Gaming Award 2020 resmi dimulai dengan fase voting online. Terdapat 14 kategori penghargaan," tutur Alex.

Inilah 14 kategori dalam ajang penghargaan tersebut: Most Favorite Gaming Content Creator of The Year; Most Favorite Caster of The Year; Most Favorite Cosplayer of The Year; Most Favorite Hardware & Gaming Peripherals of The Year; Most Favorite Tournament of The Year; Most Favorite Game of The Year; Most Favorite Indonesian Game of The Year; Most Favorite Indonesian Developer of The Year; Most Favorite Publisher of The Year; Most Favorite Gaming Media of The Year; Most Favorite Gameplay of The Year; Most Favorite Rookie of The Year; Most Favorite Esports Player of The Year; Most Favorite Esports Team of The Year.

Adapun cara voting Indonesia Gaming Award bisa melalui Instagram @exgverse, pilih nominasi kategori kemudian komen di postingan nominasi yang dipilih dengan format #IGA20_Category_Nominee. Atau bisa juga melalui website indonesiagamingaward.com dan twitter @EXGCON. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES