Politik Pilkada Serentak 2020

Pasangan MUDA Dinilai Paling Berpengalaman di Pilwali Mataram

Minggu, 25 Oktober 2020 - 17:16 | 53.08k
Pasangan Calon Wali Kota dan Calon Wakil Wali Kota Mataram Nomor Urut 3, H Lalu Makmur Said dan H Badruttamam Ahda. (Foto: Tim Makmur-Ahda)
Pasangan Calon Wali Kota dan Calon Wakil Wali Kota Mataram Nomor Urut 3, H Lalu Makmur Said dan H Badruttamam Ahda. (Foto: Tim Makmur-Ahda)
FOKUS

Pilkada Serentak 2020

TIMESINDONESIA, MATARAM – Popularitas pasangan Calon Wali Kota dan Calon Wakil Wali Kota Mataram Nomor Urut 3, H Lalu Makmur Said dan H Badruttamam Ahda atau pasangan MUDA terus meningkat signifikan di Pilwali Mataram.

Sejumlah survey, baik yang dilakukan internal tim pemenang maupun lembaga survay independen menempatkan elektabilitas pasangan MUDA yang mengalami trend semakin menguat.

"Nyatanya di lapangan, gerakan pasangan MUDA memang mampu menembus semua wilayah. Kita bisa diterima dengan baik, karena visi misi dan gagasan yang jelas untuk Mataram Mentereng," kata Koordinator Tim Pemenangan Pasangan MUDA Baihaqi Purnawan, di Mataram, Minggu (25/10/2020).

Baihaqi menuturkan, selama masa kampanye Pilkada Mataram, gerakan pasangan MUDA selalu elegan dan santun dengan  mengedepankan sosialisasi visi misi serta gagasan program, tanpa menjatuhkan pasangan calon yang lain.

"Dengan pendekatan seperti itu, pasangan MUDA ingin mendorong masyarakat pemilih agar jangan sampai memilih kucing dalam karung. Pasangan yang dipilih harus punya visi dan misi yang jelas untuk pembangunan Kota Mataram Mentereng," paparnya.

Trend dukungan kelompok rasional dan pemilih pemula di Kota Mataram juga terus meningkat untuk pasangan MUDA. Baik yang disampaikan secara individu maupun melalui jejaring komunitas.

Perpaduan Makmur-Ahda menjadikan pasangan ini semakin komplit dan merepresentasikan semua kalangan.

Calon Walikota Mataram H Makmur Said dinilai sebagai figur paling berpengalaman. Mantan Sekda Kota Mataram ini sangat paham bagaimana mengelola birokrasi Kota ini.

Gaya kepemimpinan Makmur yang santun, ramah dan open minded saat mejabat Sekda Kota Mataram menjadi terstimoni positif kalangan ASN dan pensiunan di Kota Mataram.

Selain pengalaman birokrasinya, figur dan karakter Makmur yang tidak temperamental, tidak ambisius, dan komunikatif bisa diterima semua kalangan. Hal ini akan menjadi modal bagi pemerintahan Kota Mataram membangun jejaring di tingkat nasional bahkan internasional.

Sementara, figur Calon Wakil Wali Kota Mataram, H Badruttamam Ahda atau populer disapa Ustadz Ahda juga mampu menarik banyak dukungan milenials dan pemilih pemula.

Ahda memang bukan anak muda biasa. Visioner dan juga selalu santun membuat  Alumni Universitas Al-Azhar, Mesir ini mengingatkan masyarakat pada figur Tuan Guru Bajang (TGB) KH M Zainul Majdi, Gubernur NTB dua periode (2008-2013 dan 2013-2018).

Peningkatan popularitas dan keberterimaan masyarakat Kota Mataram untuk pasangan MUDA juga diakui oleh Sekretaris PW Nahdlatul Wathan NTB, H Irzani.

"Pilkada Kota Mataram ini sangat dinamis, namun saya sampaikan posisi pasangan MUDA sangat signifikan," kata Irzani saat menerima kunjungan silaturahmi Ustadz Ahda.

Irzani yang juga Plt Ketua PDNW Kota Mataram ini mengatakan, semua pasangan calon punya karakter dan strategi masing-masing dalam mengenalkan diri ke publik pemilih.

Namun demikian, H Irzani mengapresiasi kerja dan strategi yang digerakkan oleh tim dari pasangan MUDA yang dinilai cukup progresif. Kekuatan ini membuat Makmur-Ahda perlahan mampu menempati posisi yang sangat signifikan di Pilwali Mataram. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES