Adv

DPPKB Bontang Imbau Warga Tunda Kehamilan di Masa Pandemi Covid-19

Sabtu, 24 Oktober 2020 - 22:54 | 42.07k
Kabid KB DPPKB Bontang, Jois Ratna Andi Lolo saat bersama Duta Genre Kaltim asal Bontang. (Foto: dok Jois Ratna)
Kabid KB DPPKB Bontang, Jois Ratna Andi Lolo saat bersama Duta Genre Kaltim asal Bontang. (Foto: dok Jois Ratna)

TIMESINDONESIA, BONTANG – Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (DPPKB Bontang), Kalimantan Timur imbau warga untuk menunda program kehamilan dimasa pandemi. Ini karena, wanita hamil rentang terpapar covid-19.

“Aktivitas warga lebih banyak di rumah. Maka tentu, ada potensi kehamilan meningkat dalam kondisi saat ini,” ujar Kabid KB DPPKB Bontang, Jois Ratna Andi Lolo, Sabtu (24/10/2020).

Untuk antisipasi hal tersebut, DPPKB Bontang intens memberikan edukasi di tengah masyarakat.

“Untuk antisipasi, DPPKB memberikan edukasi ke masyarakat dengan tatap muka maupun menggunakan media sosial,” imbuhnya.

Jois, begitu sapaan akrabnya – menyarankan, masyarakat juga menggunakan alat kontrasepsi.

“Kami juga menyarankan untuk menggunakan alat kontrasepsi. Baik berupa pil, suntik, atau kondom,” pintanya.

Pun jika hamil, lanjutnya, tetap waspada meski perkembangan kasus kini landai. Terlebih new normal sudah diterapkan. Aktivitas di luar kembali ramai. 

“Tidak hanya orag hamil, untuk semua jangan dulu bepergian ke tempat ramai. Kalau terpaksa, tetap pakai masker, jauhi kerumunan, jaga jarak dan selalu cuci tangan pakai sabun,” kata Kabid KB DPPKB Bontang, Jois Ratna Andi Lolo. (d)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES