Politik Pilkada Serentak 2020

Begini Strategi Ketum PKB Memenangkan Pasangan LADUB di Pilbup Malang 2020

Kamis, 22 Oktober 2020 - 23:45 | 57.53k
Ketum PKB Gus AMI bersama Hj Lathifah Shohib saat peresmian paltform digitalisasi Santrinet. (FOTO: Aditya Hendra/ TIMES Indonesia)
Ketum PKB Gus AMI bersama Hj Lathifah Shohib saat peresmian paltform digitalisasi Santrinet. (FOTO: Aditya Hendra/ TIMES Indonesia)
FOKUS

Pilkada Serentak 2020

TIMESINDONESIA, MALANG – Ketum PKB Abdul Muhaimin Iskandar memberikan bocoran terkait strategi memenangkan Pasangan LADUB (Hj  Lathifah Shohib-Didik Budi Muljono) pada Pilbup Malang 2020.

Sedikit bocoran strategi itu disampaikan oleh Gus AMI sapaan akrab Muhaimin Iskandar, ketika meluncurkan Paltform Digital Santrinet di Ponpes Sabilurrosyad Gasek Kota Malang, Kamis (22/10/2020). 

"Pokoknya semua bergerak dari masyarakat ke masyarakat melibatkan masyarakat," ujar Gus AMI kepada awak media. Dia menegaskan, bahwasannya menarik simpati dan dukungan masyarakat itu penting. 

"Jadi, menang dan dipilih karena masyarakat," ungkap pria yang juga dinobatkan sebagai Panglima Santri ini. Sedangkan untuk target perolehan suara, dirinya tidak ingin yang muluk-muluk.

"Ya pokoknya menanglah," ucapnya singkat. Dalam kesempatan itu, Gus AMI juga menanggapi terkait pasangan lainnya yang juga mengklaim mendapat dukungan dari salah seorang Cucu Pendiri NU.

"Pilkada begitu biasa. Yang penting itu menang," tuturnya sembari berlalu. Sementara itu, Hj Lathifah Shohib yang juga hadir dalam kesempatan itu mengaku siap mengarungi ketatnya persaingan Pilkada.

"Kami terus bergerak melakukan sosialisasi kepada masyarakat bahwasanya ada Pilkada Kabupaten Malang 9 Desember mendatang dan kami memohon doa restunya agar hajat di Pilkada dapat dimudahkan dan dikabulkan," ungkapnya.

Selanjutnya dia menegaskan, Pasangan LADUB siap menjalankan apa yang menjadi instruksi dan strategi dari Ketum PKB untuk memenangkan Pilbup Malang. (*) 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES