Peristiwa Daerah

Ketua DPRD Lubuklinggau: Perekonomian dan Pembangunan di Lubuklinggau Berangsur Pulih

Minggu, 18 Oktober 2020 - 16:28 | 69.51k
Ketua DPRD Kota Lubuklinggau, H Rodi Wijaya. (Foto: Dok. Pribadi H Rodi Wijaya)
Ketua DPRD Kota Lubuklinggau, H Rodi Wijaya. (Foto: Dok. Pribadi H Rodi Wijaya)

TIMESINDONESIA, LUBUKLINGGAU – Di tengah pandemi Covid-19, perekonomian masyarakat dan beberapa pelaksanaan pembangunan di Kota Lubuklinggau sempat melemah. Namun kini sudah berangsur pulih kembali saat ini, demikian kata Ketua DPRD Kota Lubuklinggau, H Rodi Wijaya.

"Dampak pandemi sempat melemahkan perekonomian masyarakat, khususnya Kota Lubuklinggau, dan beberapa pembangunan sempat tertunda. Karena pendapatan daerah menurun drastis," ungkapnya pada awak media, Minggu (18/10/2020).

Namun dengan kegigihan, kerja keras seluruh elemen yang ada, dikatakan oleh orang nomor satu pada jajaran DPRD Kota Lubuklinggau tersebut, masa-masa sulit ini secara perlahan bisa diatasi.

"Alhamdullillah, berkat kesungguhan dan kebersamaan semua komponen di Kota Lubuklinggau sesuai dengan fungsinya masing-masing dapat diatasi. Terlihat sekarang perekonomian masyarakat sudah mulai membaik dan pelayanan publik serta pelaksanaan pembangunan infrastruktur telah berjalan dengan normal," pungkasnya.

Diakhir perbincangan, Ketua DPRD Kota Lubuklinggau, H Rodi Wijaya tetap tak lupa menyampaikan, agar tetap mengedepan Protokol Kesehatan di tengah pandemi Covid-19 yang tak kunjung usai.

"Dengan moment semangat HUT ke-19 Kota Lubuklinggau mari bangun kesadaran bersama melawan Covid-19 dengan 4M, yaitu memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak dan menjauhi kerumunan, menuju Lubuklinggau Metropolis Madani," pungkas Ketua DPRD Kota Lubuklinggau, H Rodi Wijaya. (*) 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES