Politik Pilkada Serentak 2020

Polling TIMES Indonesia, Yusuf-Gus Riza Gantian Ungguli Ipuk-Sugirah

Sabtu, 17 Oktober 2020 - 08:33 | 537.13k
Polling TIMES Indonesia. (Foto: Dokumentasi TIMES Indonesia)
Polling TIMES Indonesia. (Foto: Dokumentasi TIMES Indonesia)
FOKUS

Pilkada Serentak 2020

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Memasuki hari ke-23, Polling TIMES Indonesia di Pilbup Banyuwangi, Cabup Cawabup Nomor Urut 1 giliran unggul. Duet Yusuf-Gus Riza (Yuriz), menang tipis dari pasangan Nomor Urut 2, Ipuk-Sugirah.

Dengan perolehan 50,31 persen dari total 2.568 peserta polling. Sedang Ipuk Fiestiandani-H Sugirah (Ipuk-Sugirah) diangka 49,69 persen.

Padahal, 3 hari yang lalu, Ipuk-Sugirah, berhasil memimpin. Memperoleh 51,74 persen dukungan dari total 2.236 voter. Dan Yuriz hanya 48,26 persen saja.

Ritme kejar-kejaran perolehan dukungan dalam polling, merupakan sinyal positif. Yang bisa diartikan bahwa kedua kandidat peserta Pilbup Banyuwangi, memiliki basis dukungan yang sama-sama kuat.

Ini juga artinya masyarakat memiliki kesadaran dan semangat tinggi untuk menempatkan Cabup Cawabup pilihannya tampil sebagai pemenang.

"Menjadi peserta polling juga bisa diartikan sebagai bentuk dan wujud kepedulian pemilih terhadap kandidat pilihannya. Bukti semangat untuk mencapai pemenangan," ucap Kabiro TIMES Banyuwangi (TIMES Indonesia Network), Syamsul Arifin, Sabtu (17/10/2020).

Militansi dukungan, lanjutnya, harus terus dipelihara dan digelorakan oleh Tim Pemenangan masing-masing pasangan.

Mengingat dalam Pilbup Banyuwangi kali ini, hanya terdapat pertarungan head to head. Yakni antara Cabup Cawabup Nomor Urut 1, Yusuf-Gus Riza (Yuriz) melawan pemilik Nomor Urut 2, Ipuk Fiestiandani-H Sugirah (Ipuk-Sugirah).

Untuk diketahui, Polling TIMES Indonesia, di Pilbup Banyuwangi, ini akan digelar hingga 22 hari kedepan. Suara (vote) yang telah masuk di Polling TIMES Indonesia, tidak langsung ditarik mentah-mentah menjadi hasil polling.

Ribuan vote yang masuk, akan diproses terlebih dahulu untuk memperkecil bias yang terjadi. "Bias itu seperti bot atau buzzer yang berupaya mengisi polling lebih dari satu kali," jelas pria yang akrab disapa Bono ini.

Bagaimana? Ingin memberi dukungan terhadap Cabup Cawabup di Pilbup Banyuwangi, pilihan anda melalui Polling TIMES Indonesia, cukup klik Link https://polling.times.co.id/detail/7a3iguhe3u/.  (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES