Peristiwa Daerah

Masuk Zona Hijau, Begini Langkah Satgas Covid-19 Indramayu

Jumat, 16 Oktober 2020 - 17:16 | 62.60k
Peta sebaran desa di Kabupaten Indramayu yang masuk zona hijau. (FOTO: Diskominfo Kabupaten Indramayu)
Peta sebaran desa di Kabupaten Indramayu yang masuk zona hijau. (FOTO: Diskominfo Kabupaten Indramayu)

TIMESINDONESIA, INDRAMAYU – Satuan Tugas atau Satgas Covid-19 Indramayu mencatat, sebanyak 261 desa dari 317 desa, serta 11 kecamatan dari 31 kecamatan di Kabupaten Indramayu, mulai memasuki zona hijau atau terbebas dari penularan Covid-19.

Menurut Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Indramayu, Deden Bonni Koswara, kenaikan zona hijau di Kabupaten Indramayu ini tidak terlepas dari kerja keras dari semua elemen di Kabupaten Indramayu, mulai dari pemerintah hingga masyarakat.

"Dukungan pemerintah dan peran masyarakat sangat penting dalam menaikkan zona hijau di Kabupaten Indramayu," jelasnya kepada TIMES Indonesia, Jumat (16/10/2020).

Deden melanjutkan, beberapa upaya yang dilakukan menuju zona hijau ini, yakni rutin melaksanakan operasi Yustisi penegakkan protokol kesehatan, menerapkan 3M (mencuci tangan, menggunakan masker, dan menjaga jarak), mengaktifkan relawan-relawan Covid-19 di OPD tiap desa.

Kemudian, lanjutny, membentuk kampung tangguh, serta membentuk satgas tingkat desa, RW, maupun RT, yang bisa memantau langsung aktivitas protokol kesehatan masyarakat. "Saat ini kita masih terus evaluasi dan dalam tahap pemulihan semua sektor," tuturnya.

Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, kawasan zona hijau atau tidak terdampak Covid-19 di Kabupaten Indramayu, mengalami peningkatan per tanggal 12 Oktober 2020 lalu. Dari yang sebelumnya hanya 4 kecamatan saja, kini menjadi 11 kecamatan.

Kecamatan-kecamatan yang masuk zona hijau di antaranya Kecamatan Krangkeng, Sukagumiwang, Sliyeg, Bangodua, Widasari, Jatibarang, Pasekan, Cantigi, Cikedung, Patrol, dan Gantar.

Dengan adanya peningkatan zona hijau ini, maka ada penurunan zona merah atau kategori risiko tinggi penyebaran Covid-19 di Kabupaten Indramayu. Dari yang awalnya mencapai 20 kecamatan, kini hanya 15 kecamatan saja. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES