Politik Pilkada Serentak 2020

Dapat Nomor 3, Ini Kata Paslon Independen Pilbup Malang 2020

Rabu, 14 Oktober 2020 - 16:10 | 53.91k
Sam HC saat menunjukkan nomor urut tiga. (FOTO: Binar Gumilang / TIMES Indonesia)
Sam HC saat menunjukkan nomor urut tiga. (FOTO: Binar Gumilang / TIMES Indonesia)
FOKUS

Pilkada Serentak 2020

TIMESINDONESIA, MALANGPaslon Independen Heri Cahyono-Gunadi (HC dan GH) secara resmi mendapatkan nomor urut 3 yang akan digunakan saat kampanye Pilbup Malang 2020.

Kepastian itu didapat, setelah Paslon Independen melakukan pengambilan nomor urut yang digelar KPU kabupaten Malang di Gedung Dewan, Rabu (14/10/2020).

Cabup Malang Nomor Urut 3, Heri Cahyono mengatakan bahwasanya perolehan nomor urut 3 sudah sesuai dengan keinginan maupun harapannya.

"Nomor 3 ini sudah sesuai (Keinginan). Anak saya ada tiga, verifikasi faktual juga dilakukan tiga kali," ujar Sam HC sapaan akrabnya kepada TIMES Indonesia. 

Lebih lanjut dia mengatakan sudah seharusnya Paslon Independen yang diusung oleh Malang Jejeg mendapatkan nomor urut 3.

Hal itu terjadi kata Sam HC, karena Paslon Independen harus ditetapkan paling akhir. Karena ada permasalahan sengketa verifikasi faktual.

"Kalau ditanya tentang perasaan, biasa-biasa aja. Karena sudah seharusnya kami mendapatkan nomor tiga," ungkapnya.

Dia menegaskan, konsekuensi ditetapkan paling akhir, maka masa kampanye akan lebih pendek. Kendati demikian, itu tidak dipermasalahkan oleh Sam HC.

"Sebelumnya kita sudah bergerak ke daerah-daerah. Setelah ini kami akan melanjutkan blusukan serta sambang, tidak ada panggung," kata Sam HC 

Sam HC melanjutkan, selama kampanye Pilbup Malang 2020, pihaknya membawa visi misi tertuang pada Jejeg Songo yang akan ditawarkan kepada masyarakat. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES