Olahraga

Unik, Ini Cara SSB Andalas Kayuares Banjarnegara Sosialisasikan Cinta Sepak Bola

Selasa, 13 Oktober 2020 - 23:33 | 218.21k
Ketua KONI Banjarnegara Nurahman Ahong dan pengurus bersama Direktur SSB Andalas Kayuares H Khodam di bawah 'Bola Motivator'. (FOTO: KONI Banjarnegara for TIMES Indonesia)
Ketua KONI Banjarnegara Nurahman Ahong dan pengurus bersama Direktur SSB Andalas Kayuares H Khodam di bawah 'Bola Motivator'. (FOTO: KONI Banjarnegara for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BANJARNEGARA – Unik dan menarik. Itulah komentar sejumlah aktivis atau pecinta sepak bola di Banjarnegara Jawa Tengah saat melihat replika bola milik Sekolah Sepak Bola atau SSB Andalas Kayuares Kecamatan Pagentan Kabupaten Banjarnegara.

Bola berukuran diameter 4 meter berada di lantai 5 atau diketinggian 30 meter lebih tampak megah dan membuat kagum orang  yang melihatnya, padahal pembangunan belum rampung.

Bola-Motivator-2.jpg

"Ini belum selesai seratus persen. Nanti ada lampu leed sehingga pada malam bola ini tetap terlihat," kata H Khodam, Direktur SSB Andalas yang juga sebagai Kepala Desa Kayu Ares, Selasa malam (13/10/2020).

H Khodam membuat replika bola ini tidak lain sebagai sarana sosialisasi kepada masyarakat Kayuares untuk cinta olah raga. Khususnya, memotivasi anak muda agar selalu mencintai olah raga.

Terpisah Ketua KONI Banjarnegara Nurahman Ahong yang belum lama ini berkunjung ke SSB Andalas mengaku kagum dan menyampaikan apresiasi kepada H Khodam.

Bola-Motivator-3.jpg

Bahkan Ahong menyampaikan bahwa  ini sebuah karya dan simbol dari sebuah semangat olahraga yang diwujudkan dengan replika bola besar, dikandung maksud penduduk Desa Kayuares Kecamatan Pagentan sangat antusias dan semangat dalam berolah raga.Ini dilihat secara psikologis.

Secara fisik, ini adalah ciri atau trade mark dari sebuah desa. "Jadi ingat bola besar, maka akan ingat juga  Desa Kayu ares," kata Ahong seraya menambahkan  dengan ketinggian kira-kira 30 meter bisa terlihat dari jarak pandang 500 meter.

Ahong berharap, semangat SSB Andalas Kayuares terus dijaga dan terus menumbuhkan kesadaran masarakat akan pentingnya olahraga pada anak anak muda.

"Semoga dari sini akan muncul pemain-pemain bertalenta nasional yang membawa nama harum Banjarnegara," kata Nurohman Ahong Ketua KONI Banjarnegara tentang harapannya untuk SSB Andalas Kayuares. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES