Politik

Sempat Menghilang, Begini Penjelasan Cawabup Lucky Hakim

Selasa, 13 Oktober 2020 - 17:31 | 87.60k
Pasangan calon Nina Dai Bachtiar dan Lucky Hakim saat mendaftar di KPU Indramayu. (FOTO: Muhamad Jupri/TIMES Indonesia)
Pasangan calon Nina Dai Bachtiar dan Lucky Hakim saat mendaftar di KPU Indramayu. (FOTO: Muhamad Jupri/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Calon Wakil Bupati Indramayu Lucky Hakim mengklaim dirinya merasa dirindukan oleh para kader maupun tim pemenangan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut 04 Nina Dai Bachtiar-Lucky Hakim.

Pasalnya, mereka sangat kehilangan ketika Lucky Hakim tak ada kabar. Lucky Hakim menjelaskan, para kader, relawan, dan tim pemenangan mencari dirinya, ketika dia tidak ada kabar dan tidak berada di Indramayu.

Padahal, Lucky Hakim pergi ke Jakarta lantaran ada permasalahan yang harus diselesaikan. "Mereka mencari-cari ketika saya menghilang, berarti dikangenin," jelasnya saat dihubungi melalui sambungan telepon , Selasa (13/10/2020).

Lucky menjelaskan, dirinya berangkat ke Jakarta pada Sabtu kemarin karena ada permasalahan di perusahaannya. Ketika berangkat ke Jakarta, ponsel miliknya rusak, dan baru pulih kembali pada Seninnya. Dan pada hari Minggu, dia juga sempat mematikan ponselnya yang lain, karena mau fokus ke keluarga.

Karena itulah, pemeran dalam sinetron Angling Dharma ini memaklumi jika ada yang mengira dirinya menghilang. Sebab, dia memang tidak ada kabar dan tidak ada di Indramayu.

"Jadi yang kangen ini adalah para aktivis, kader, maupun relawan. Karena mereka yang paling tahu jadwal kampanye saya. Jadi ketika saya tidak ada, mereka mencari-cari," ungkapnya.

Lucky mengakui, dirinya akan pulang kembali ke Indramayu pada Kamis besok. Dan hari Jumatnya sudah bisa blusukan kembali untuk mengikuti jadwal kampanye.

Sebelumnya, beredar kabar di media sosial maupun pesan berantai pada Minggu (11/10/2020), calon wakil Bupati Indramayu nomor urut 04, Lucky Hakim, menghilang dari Pilkada Indramayu 2020.

Kabar tersebut berawal saat sebuah akun mengunggah postingan berupa tulisan, "Saya minta maaf yang sebesar-besarnya. Bahwa kegiatannya ditunda. Sampai batas waktu yang tidak ditentukan, karena sampai saat ini saya sebagai sahabat Kang Lucky Hakim tidak tahu keberadaan beliau ada di mana. Dengan siapa? Dan berbuat apa?"

Dalam postingan tersebut, juga ditambahkan tagar #KangLuckyHakimMenghilang. Sayangnya, postingan tersebut kini sudah dihapus.

Sementara dalam pesan WhatsApp berantai lain yang menyebar, disebutkan bahwa hilangnya Lucky Hakim diduga akibat konflik internal dalam koalisi partai pengusung, serta akibat kehabisan amunisi dan logistik untuk terjun ke masyarakat. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES