Peristiwa Daerah

Bentengi Pekerja Swasta, BNN Kota Batu Gelar Workshop Antinarkoba

Senin, 12 Oktober 2020 - 15:53 | 32.52k
Para pekerja swasta saat mengikuti workshop anti narkoba yang dilaksanakan BNN Kota Batu. (FOTO: Muhammad Dhani /TIMES Indonesia)
Para pekerja swasta saat mengikuti workshop anti narkoba yang dilaksanakan BNN Kota Batu. (FOTO: Muhammad Dhani /TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BATU – Bahaya narkoba tetap mengancam meski ditengah Pandemi Covid-19. Mencegah penyalahgunaan peredaran gelap narkoba di kalangan swasta BNN Kota Batu melaksanakan Workshop Pengembangan Kapasitas dan Pembinaan Masyarakat Antinarkoba di lingkungan swasta.

Kegiatan yang dilaksanakan Seksi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat (P2M) BNN Kota Batu ini dilaksanakan dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.

BNN Kota Batu 2

Kegiatan yang diikuti 20 pekerja swasta ini diharapkan berdampak besar pada pencegahan penyalahgunaan peredaran gelap narkoba.

"BNN Kota Batu melaksanakan giat workshop pengembangan kapasitas dan pembinaan masyarakat antinarkoba di lingkungan pekerja swasta. Sasarannya adalah pekerja swasta di wilayah Desa Bersinar Oro Oro Ombo," ujar Kasi P2M, Kompol Edi HK.

Melalui workshop ini diharapkan para pekerja swasta mampu membangun benten anti narkoba lingkungan kerjanya sehingga terhindar dari jahatnya narkoba.

Disamping itu diharapkan para pekerja  mampu membangun ketahanan lingkungan kerja, yang nantinya untuk menopang Desa Oro Oro Ombo bisa menuju desa yang tanggap terhadap ancaman narkoba.

"Alhamdulillah Desa Oro Oro Ombo tahun ini sudah 3 tahun berturut turut selalu menggunakan anggaran desa untuk melakukan kegiatan P4GN berupa perlindungan masyarakat dari jahatnya narkoba," kata Edi HK.

Kegiatan workshop antinarkoba yang digelar BNN Kota Batu ini ini diikuti oleh perwakilan pemilik homestay, pemilik rumah kost, UKM dan pemilik cafe. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES