Politik

Kader Gerindra di Ujungpangkah Rapatkan Barisan Menangkan Pasangan QA

Minggu, 11 Oktober 2020 - 18:37 | 51.31k
Kader Partai Gerindra Ujungpangkah saat berfoto dengan pengurus DPC Partai Gerindra Gresik. (Foto: Akmal/TIMES Indonesia)
Kader Partai Gerindra Ujungpangkah saat berfoto dengan pengurus DPC Partai Gerindra Gresik. (Foto: Akmal/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, GRESIK – Pengurus ranting Partai Gerindra seluruh Kecamatan Ujungpangkah Kabupaten Gresik Jawa Timur resmi dikukuhkan di Wisata Alam Gosari. Misi pertama usai pelantikan kali ini adalah meminta kader menangkan Pasangan QA (Qosim-Alif) di Pilbup Gresik 2020.

Kegiatan itu dihadiri Ketua DPC Gerindra dr Asluchul Alif, Anggota dewan Frak Gerindra Luthfi Dawam, Sekretaris Asikin Hariyanto serta puluhan PAC dan ranting Partai Gerindra Ujungpangkah.

Dalam kesempatan itu, Ketua PAC Partai Gerindra Ujungpangkah Abdur Rohim mengatakan jika saat ini sudah ada 12 pengurus ranting yang akan menjadi garda terdepan dalam suksesi program partai.

Dia pun optimis paslon cabup-cawabup Gresik nomor urut 01 Mohammad Qosim - dr. Asluchul Alif (QA) menang telak hingga mencapai 75 persen suara.

"Kami sudah roadshow ke desa-desa. Respons warga sangat baik dan saya yakin QA bisa meraih suara 75 persen," kata Rohim, Minggu (11/10/2020).

Pria asal Desa Pangkahkulon itu meminta, agar para pengurus yang dilantik ini dapat bekerja keras menyosialisasikan program kerakyatan QA. 

Berbagai program andalan yang harus disampaikan ke masyarakat utamanya terkair UMKM Bangkit, Petani Bangkit, Nelayan Bangkit dan banyak lagi. 

"Saya minta ranting-ranting fokus sosialisasi program QA. Tetap satu hati dalam mendukung," pintanya.

Sementara itu, dr. Asluchul Alif menegaskan, bahwa pengurus ranting partai Gerindra yang baru dilantik untuk terus satu komando dalam memenangkan QA.

"Setelah dilantik, pengurus ranting saya minta bergerak untuk memenangkan QA. Sebab Gerindra memberangkatkan kadernya sendiri. Semua harus satu komando," ujarnya.

Alif menjelaskan, Pasangan QA memiliki visi misi dalam memajukan Kota Pudak. Salah satunya tentang peningkatkan ekonomi dan skill masyarakat. "Untuk itu, masyarakat kita harus mempunyai keahlian-keahlian," terangnya usai melantik kader Partai Gerindra Ujungpangkah. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES