Gaya Hidup

Ada Wakil Indonesia, Ini 4 Hal Menarik dari Milan Fashion Week 2020

Senin, 28 September 2020 - 17:11 | 50.53k
Maquinn Couture dengan koleksi batik bertema pilgrimage di Milan Fashion Week. (FOTO: Maquinn Couture)
Maquinn Couture dengan koleksi batik bertema pilgrimage di Milan Fashion Week. (FOTO: Maquinn Couture)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Penurunan kasus Covid-19 di Italia setiap bulannya membawa angin segar untuk dunia fashion. Salah satunya perhelatan peragaan busana Milan Fashion Week (MFW) edisi Spring - Summer yang kembali diadakan secara langsung dari 22-28 September 2020.

23 pertunjukan yang diisi oleh berbagai nama besar label fashion seperti Max Mara, Versace, Dolce & Gabbana, dan Salvatore Ferragamo. Peragaan busana itu dilakukan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan seperti pembatasan jumlah undangan yang hadir.

Berikut hal-hal menarik dari Milan Fashion Week 2020 yang dapat dirangkum TIMES Indonesia:

1. Maquinn Couture Sebagai Satu-satunya Perwakilan Indonesia

Label Indonesia, Maquinn Couture, terpilih sebagai satu-satunya representatif Indonesia yang berkesempatan untuk menampilkan koleksinya dalam Milan Fashion Week 2020.

Dalam kesempatan tersebut, Maquinn Couture menghadirkan busana akulturasi budaya Indonesia dan Eropa bertema "Pilgrimage."

Bertempat di Palazzo Visconti, Modrone, Italia, Maquinn Couture akan menampilkan serangkaian look yang bertajuk "Pilgrimage". Lewat koleksi tersebut Maquinn Couture ingin menonjolkan sisi feminin yang luwes, indah dan segar namun tetap kuat dan megah.

2. Moschino Gelar Fashion Show dengan Boneka Tali

Moschino menggelar fashion show dengan boneka tali atau marionette untuk Milan Fashion Week. Jeremy Scott sebagai desainer, membuat replika rancangan koleksi musim semi dan musim panas 2021 menjadi ukuran boneka berukuran 30 inchi.

Selain model, Moschino juga menciptakan karakter marionette yang duduk di front row seperti Anna Wintour dan Edward Enninful serta pemimpin industri fashion lainnya yang membuat show ini nampak semakin nyata.

3. Irina Shayk Membagikan Selfie dari Backstage MFW

Setelah memukau penonton saat berjalan untuk BOSS di Milan Fashion Week dan kembali ke catwalk untuk Versace dalam serangkaian pakaian yang seolah bisa menghentikan pertunjukan Irina Shayk memutuskan untuk mengambil selfie di belakang panggung juga.

Mengenakan gaun oranye cerah yang dramatis, dengan korset yang sangat ketat, model asal Russia ini membagikan foto selfienya di laman instagram pribadi miliknya @irinashayk. Foto tersebut mengundang banyak decak kagum para pecinta fashion dan pengikutnya.

4. Versace Melibatkan Model Berbeda

Vercase membuat sejarah di Milan Fashion Week dengan menghadirkan tiga model plus size untuk memamerkan koleksinya. Adalah Alva Claire, Precious Lee, dan Jill Kortleve. Semuanya berjalan dalam debut koleksi Spring / Summer 2021 merek mewah itu pada hari Jumat, 25 September.

Tema koleksinya adalah Under The Sea, dan setiap pakaian menyuarakan motif-motifnya. Alva berjalan dengan gaun kuning panjang, dirancang dengan seluruh bintang laut berwarna cerah.

Precious mengenakan gaun pendek berwarna hijau dan biru neon, sementara Jill mengenakan atasan model pantai dengan rok hitam yang cukup memukau di Milan Fashion Week kali ini. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES