Politik

Mohan Roliskana: Pilkada Sebagai Edukasi dan Wisata Politik

Sabtu, 26 September 2020 - 17:11 | 61.48k
Pasangan Mohan Roliskana-TGH Mudjiburrahman (HARUM) di Pilkada Mataram 2020. (FOTO: Tim Harum)
Pasangan Mohan Roliskana-TGH Mudjiburrahman (HARUM) di Pilkada Mataram 2020. (FOTO: Tim Harum)

TIMESINDONESIA, MATARAM – Calon Wali Kota Mataram Mohan Roliskana menilai bahwa esensi Pilkada sebagai edukasi demokrasi dan wisata politik. Menurut Mohan, perhelatan Pilwali Mataram semestinya berjalan dengan membahagiakan sambil memetik ilmu yang terkandung dalam setiap tahapan.

"Esensinya adalah sebagai edukasi dan wisata politik, semua harus gembira karena pesta demokrasi ini milik semua warga Kota Mataram, selain bergembira ada ilmu politik yang bisa kita serap," kata Mohan, di Mataram, Sabtu (26/9/2020).

Mohan berujar, agar perhelatan pesta demokrasi di Mataram ini tidak menimbulkan gesekan dan meminta kepada semua pendukung untuk tetap menjaga kondusifitas Kota Mataram.

Bagi Mohan, semua calon yang bertarung pada pilkada di Kota Mataram bertujuan yang sama yakni membuat kota yang berjargon Maju Religius dan Berbudaya menjadi Kota Maju, Modern dan tempat yang nyaman bagi warganya.

"Pada hakikatnya semua tujuan dan niat itu sama, ingin memajukan kota kita tercinta ini menjadi daerah yang nyaman untuk warganya, kota yang maju dan modern karena Mataram menjadi barometer NTB," kata Mohan Roliskana. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES