Ekonomi Bencana Nasional Covid-19

Beras Bulog Bantuan KPM PKH di Banyuwangi Kuning dan Bau Apek

Jumat, 25 September 2020 - 19:33 | 117.65k
Beras Bulog bantuan yang diterima KPM PKH di Banyuwangi, berwarna kuning dan bau apek. (Foto: Dokumentasi TIMES Indonesia)
Beras Bulog bantuan yang diterima KPM PKH di Banyuwangi, berwarna kuning dan bau apek. (Foto: Dokumentasi TIMES Indonesia)
FOKUS

Bencana Nasional Covid-19

TIMESINDONESIA, BANYUWANGIBeras Bulog bantuan Kementerian Sosial (Kemensos) untuk KPM PKH (Keluarga Penerima Manfaat Program Keluarga Harapan) di Banyuwangi berwarna kuning dan bau apek.

Saat dimasak pun nasi yang dihasilkan mekar serta kurang nikmat.

Seperti yang disampaikan D, salah satu KPM PKH di wilayah Kecamatan Genteng. Beras dari Bulog, sebanyak 30 kilogram yang dia terima berwana kekuningan. Juga terlihat bulir-bulir yang warnanya kuning pekat. Baunya pun apek.

“Sudah saya masak, nasinya mekar, njebeber. Kayak saat makan soto, saat dibiarkan lama kan mbedodok, nasinya gak bisa putih,” kata D, KPM PKH asal Kecamatan Genteng, Jumat (25/9/2020).

Pengakuan yang sama juga disampaikan H. Warga miskin KPM PKH di wilayah Kecamatan Pesanggaran ini juga mengeluhkan beras bantuan yang dia terima. Namun apa daya, dia bersama keluarga hanya bisa pasrah menerima.

“Kita orang kecil, mau mengeluh ya ke siapa,” ungkapnya.

Dikonfirmasi terpisah, Pimpinan Cabang Perum Bulog Banyuwangi, Jusri, menyebutkan bahwa beras yang disalurkan untuk bantuan KPM PKH memiliki kualitas medium. Atau masih tergolong bagus.

“Beras PSO kualitas medium,” katanya kepada TIMES Indonesia.

Untuk diketahui, di Banyuwangi, KPM PKH penerima bantuan beras Bulog berjumlah 66.796 orang. Penyaluran dilakukan dalam dua tahap. Tahap pertama, untuk bulan Juli dan Agustus, disalurkan bulan September 2020, sebanyak 30 kilogram. Sedang bantuan tahap kedua atau periode bulan September, akan disalurkan pada Oktober mendatang sebanyak 15 kilogram beras. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES