Olahraga

Kekuatan Fisik Pemain Arema FC Buat Carlos Oliveira Berbinar

Rabu, 23 September 2020 - 19:58 | 43.92k
Carlos Oliveira. (foto: TIMES Indonesia)
Carlos Oliveira. (foto: TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Kedatangan Carlos Oliveira ke Arema FC bisa jadi mepet dengan jadwal dimulainya kompetisi Liga 1 2020. Namun di sisi lain dia mengaku tidak risau dengan kondisi fisik pemain Arema FC yang dinilainya cukup mumpuni.

Penilaian Carlos Oliveira tersebut diungkapkan seusai memimpin sesi latihan fisik pemain Arema FC di Pantai Nganteb Kabupaten Malang pada Rabu (23/9/2020), satu persatu pemain tampak melahap menu latihan dengan memanfaatkan tebalnya pasir Pantai Selatan tersebut.

"Latihan ini tergolong berat. Saya senang mereka bisa menjalaninya dengan sangat baik," ujar Carlos Oliveira.

Bagi Carlos Oliveira, bukan hanya kondisi fisik semata yang menjadi penilaiannya ketika berlatih di pantai, namun di sisi lain dirinya ingin mengetahui sejauh mana semangat pemain dalam melahap menu latihan berat.

"Mereka menunjukkan kerja keras pada sesi latihan ini. Ini gairah yang ingin saya lihat dari para pemain," urainya.

Latihan berat itu menurut Carlos Oliveira tidak lepas dari kian dekatnya kompetisi Liga 1 2020 yang akan memulai kick off pada 1 Oktober 2020 nanti. "Kurang dari sepuluh hari lagi kami akan menjalani pertandingan pertama. Latihan ini akan sangat bagus bagi kami dalam menjalani lanjutan kompetisi," tuturnya.

Sesi latihan di pantai tersebut bukan kali pertama dilakukan oleh Arema FC jelang dimulainya lanjutan kompetisi Liga 1 2020, sebelumnya, pada awal September lalu, tim Singo Edan  sudah menggelar sesi latihan fisik spesial di lokasi yang sama.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES