Politik Pilkada Serentak 2020

Hendi-Ita Dapat Tambahan Dukungan Pemuda Pancasila

Minggu, 20 September 2020 - 18:23 | 79.03k
Hendrar Prihadi saat mengikuti deklarasi dukungan Pemuda Pancasila Terhadapnya. (Foto: Humas Pemuda Pancasila Semarang)
Hendrar Prihadi saat mengikuti deklarasi dukungan Pemuda Pancasila Terhadapnya. (Foto: Humas Pemuda Pancasila Semarang)
FOKUS

Pilkada Serentak 2020

TIMESINDONESIA, SEMARANGPemuda Pancasila Kota Semarang menyatakan siap untuk mendukung suksesnya Pemilihan Walikota atau Pilwali Kota Semarang 2020. Hal itu dinyatakan bsrbarengan dengan deklarasi dukungan Pemuda Pancasila pada Minggu (20/9/2020).

Sikap tersebut pun mendapat dukungan dari Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi yang menjadi calon Walikota Semarang petahana dalam Pilwalkot Semarang 2020.

Dalam kesempatannya, pria yang akrabd disapa Hendi itu sendiri menegaskan untuk Pemuda Pancasila dapat mendukung kesuksesan Pilwalkot Semarang 2020 dengan tetap mempertimbangkan protokol kesehatan di masa pandemi saat ini.

Hendrar Prihadi b

“Saya ucapkan terima kasih atas dukungan dari teman-teman Pemuda Pancasila dan organisasi sayapnya, saya rasa ini dapat menjadi modal penting dalam suksesnya pilwalkot Semarang 2020,” ujar Hendi.

Dirinya sendiri menekankan untuk Pemuda Pancasila tetap solid dan kompak menjaga kondusifitas Kota Semarang khususnya dalam menghadapi Pemilu.

Dirinya menuturkan jika tantangan Pilwali 2020 berbeda dengan pemilu pada tahun-tahun sebelumnya, salah satunya karena pandemi Covid-19.

“Tantangan yang akan mempersulit kita salah satunya Covid-19, orang kemudian akan enggan datang ke TPS,” terang Hendi.

Padahal dirinya mengungkapkan bahwa TPS sudah dipersiapkan sesuai dengan SOP (Standar Operasional Prosedur) kesehatan.

Untuk dalam proses penyelenggaraan Pilwalkot Semarang hingga 9 Desember 2020 mendatang, Hendi meminta  Pemuda Pancasila dapat terus mematuhi aturan untuk membatasi pertemuan dan konvoi yang melibatkan banyak masa, dalam melakukan sosialiasi Pilwali Kota Semarang 2020.

Pihaknya berharap pola kampanye tanpa melibatkan massa, namun masyarakat tetap memberikan suara.

“Caranya door to door, nggremet satu dengan yang lain. Itu harus dilakukan rutin tiap hari,” imbuhnya.

Maka dalam acara deklarasi Pemuda Pancasila tersebut, Hendi menyerukan adanya dukungan konkrit dalam mensukseskan Pilwalkot Semarang 2020, yakni dengan mendorong masyarakat menggunakan hak pilih di TPS.

“Maka tugas teman-teman Pemuda Pancasila mensosialisasikan dan kemudian menyampaikan kepada sedulur, tetangga dan juga lingkungan sekitarnya supaya pada tanggal 9 Desember 2020 datang ke TPS dan menggunakan hak pilihnya,” pungkas Hendi. (*) 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES