Politik Pilkada Serentak 2020

Cawabup Sleman Danang Maharsa Ajak Milenial Tingkatkan Keterampilan

Sabtu, 19 September 2020 - 19:06 | 52.47k
Cawabup Sleman Danang Maharsa dalam acara Ngopi (Ngolah Pikir) Bareng yang diselenggarakan oleh Paseduluran Omah Srawoeng di Puri Mataram, Sleman. (FOTO: Soni Haryono/TIMES Indonesia)
Cawabup Sleman Danang Maharsa dalam acara Ngopi (Ngolah Pikir) Bareng yang diselenggarakan oleh Paseduluran Omah Srawoeng di Puri Mataram, Sleman. (FOTO: Soni Haryono/TIMES Indonesia)
FOKUS

Pilkada Serentak 2020

TIMESINDONESIA, SLEMAN – Calon Wakil Bupati Sleman (Cawabup Sleman) di Pilbup Sleman, Danang Maharsa mengajak para milenial Sleman, Yogyakarta terus meningkatkan keterampilan sesuai bakat dan minatnya. Pengembangan keterampilan yang dimaksud seperti bidang pertanian, peternakan, perikanan, pariwisata, dan industri kreatif. Alasannya, sektor-sektor tersebut memiliki potensi yang besar untuk meningkatkan pendapatan dan perenomian masyarakat.

“Kabupaten Sleman miliki potensi kekayaan alam yang luar biasa. Dan potensi tersebut dapat meningkatkan untuk menambah pendapatan warga,” kata Danang dalam acara Ngopi (Ngolah Pikir) Bareng yang diselenggarakan oleh Paseduluran Omah Srawoeng Sleman dalam siaran pers kepada TIMES Indonesia, Sabtu (19/9/2020).

Danang-Maharsa-2.jpg

Acara yang diselenggarakan di Puri Mataram, Sleman ini juga dihadiri anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan My Esti Wijayati. Grup band beranggotakan milenial juga turut memeriahkan acara tersebut.

Danang menyebutkan, ada banyak potensi alam di Kabupaten Sleman yang dapat dikembangkan. Potensi itu dapat dikembangkan dengan menggandeng perguruan tinggi. Apalagi, jaringan internet di Kabupaten Sleman sudah memadai sehingga memudahkan dalam memasarkan melalui jejaring digital.

Danang-Maharsa-3.jpg

“Sinergi antara pemerintah dengan pemuda untuk mewujudkan kesejahteraan sosial, kesamaan pandangan merupakan sebuah keniscayaan. Karena itu, mari kita bersama-sama tingkatkan keterampilan untuk mengembangkan potensi alam di Kabupaten Sleman. Masukan para pemuda, para milenial tentu sangat berguna dan bermanfaat dalam menyusun kebijakan di masa akan datang,” tegas Cawabup Sleman Danang Maharsa. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES